2 Mobil Polisi di Pandeglang Terlibat Kecelakaan Saat Bawa ODGJ
Dua mobil dinas milik Kepolisian Resor (Polres) Pandeglang terlibat Kecelakaan di ruas jalan Serang-Pandeglang, tepatnya di Kampung Waas, Desa Cadasari, Pandeglang, Banten. Kecelakaan itu viral di media sosial.
Kasat Lantas Polres Pandeglang AKP Ferry Octaviari Pratama mengatakan peristiwa itu terjadi pagi tadi sekitar pukul 09.00 WIB. Ia mengatakan dua mobil yang terlibat kecelakaan milik Lantas Polres Pandeglang dan Polsek Cadasari.
Ferry menjelaskan awalnya mobil dinas Polsek Cadasari membawa satu orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) melintasi di lokasi. Menurutnya, saat dilokasi, ODGJ mengamuk di dalam kendaraan yang mengakibatkan sopir hilang kendali.
"Pada saat melintas di TKP, kendaraan roda empat tersebut hilang kendali dikarenakan pengemudi mobil GranMax dinas Polsek Cadasari terganggu oleh ODGJ yang mengamuk di dalam kendaraan," kata Ferry, Selasa (19/11/2024).
"Sehingga kendaraan masuk ke lajur kanan dan menabrak kendaraan roda empat Mazda dinas Polri Satlantas Polres Pandeglang yang melaju dari arah Pandeglang menuju ke arah Serang," imbuhnya.
Ferry menyatakan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Menurutnya, dua mobil polisi mengalami rusak di bagian depan.
"Akibat kejadian kecelakaan tersebut, kedua kendaraan mengalami kerusakan di bagian depan sudut sebelah kanan. Tidak ada korban jiwa maupun korban luka-luka akibat kecelakaan tersebut," pungkasnya.