2 Orang Diduga Pelaku Terkait Bocah Tewas di Ruko Bekasi Diamankan!
Polisi mengungkap perkembangan terkini kasus kasus penemuan bocah laki-laki 5 tahun tewas penuh luka terbungkus sarung di sebuah ruko di kawasan Jatibaru, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi. Terkini, dua orang sudah ditangkap.
"Tim sudah mengamankan 2 orang diduga pelakunya," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi kepada wartawan, Kamis (9/1/2025).
Ade Ary belum merinci lebih jauh terkait sosok kedua orang dan kronologi penangkapan. Dia menegaskan dua orang yang ditangkap berjenis kelamin laki-laki dan perempuan.
"Betul, yang diamankan seorang laki-laki dan perempuan," tuturnya.
Korban pertama kali ditemukan pada Senin (6/1/2025), pukul 07.00 WIB. Dari hasil pengecekan, terdapat luka pada tubuh korban.
"Setelah dilakukan pemeriksaan oleh tim Inafis Restro Bekasi, korban ditemukan dalam posisi telentang ditutup sarung warna hitam mengenakan celana panjang dan kaus pendek," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi kepada wartawan, Selasa (7/1).
Ade Ary merinci ada luka sundutan pada pantat dan pipi korban. Selain itu, ada luka memar di sekujur tubuhnya, Kepala benjol, hingga mengeluarkan cairan dari mulutnya.
"Di tubuh korban terdapat luka lecet di pipi sebelah kiri, kuping sebelah kiri memar, terdapat luka seperti sundutan rokok di pantat, pipi, dan kaki, serta di bagian kepala tengah dan belakang terdapat benjolan, lebam di sekitar pinggang atas sebelah kanan dan dari mulut korban mengeluarkan cairan," jelasnya.
Korban sudah dievakuasi ke RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, untuk diproses lebih lanjut.
Lihat juga Video Geger Penemuan Mayat Bayi Laki-laki Terbungkus Kardus di Pasuruan
[Gambas Video 20detik]