Before-After Nanang Gimbal Potong Rambut Usai Bunuh Sandy Permana
Nanang Irawan sempat memotong rambutnya saat kabur setelah membunuh artis Sandy Permana. Nanang memotong rambutnya yang tadinya gimbal menjadi pendek saat berada di tempat pesembunyiannya di Karawang, Jawa Barat.
Di lingkungan tempat tinggalnya, Nanang ini sering dipanggil ‘Gimbal’. Itu karena dia berambut gimbal.
Cerita soal nama panggilan Nanang jadi ‘Gimbal’ ini diungkap oleh tetangga, Bambang Prayitno. Bambang mengatakan Gimbal ini bertetangga dengan Sandy Permana.
"Nanang Irawan alias Gimbal (45) terduga pelaku pembunuhan terhadap Sandy Permana pernah tinggal berdampingan dan rumahnya bersebelahan dengan rumah korban," kata Bambang, dilansir Antara, Senin (14/1).
Istri almarhum Sandy Permana, Ade Andriani, juga mengungkap sosok Nanang ‘Gimbal’. Nanang juga dipanggil Limbat lantaran rambutnya yang gimbal.
"Ciri-cirinya itu kalau kita di sini memanggil dia Limbad karena rambutnya gimbal, terus orangnya tidak pernah ngomong, badan penuh tato," kata istri Sandy Permana, Ade Andriani, dilansir Antara, Selasa (14/1).
Lantas seperti apa penampilan Nanang saat berambut gimbal? detikcom memperoleh foto semasa Nanang berambut gimbal.
Dari foto yang diterima detikcom, rambut Nanang terlihat panjang. Rambutnya terlihat gimbal di bagian ujung.
Nanang Irawan kemudian memotong rambutnya setelah membunuh Sandy Permana. Pria berusia 45 tahun itu memotong pendek rambutnya supaya tidak dikenali semasa dalam pelariannya.
Nanang memotong rambutnya sendiri di sebuah warung di tempatnya sembunyi di Karawang, Jawa Barat. Dia mencukur rambutnya dengan gunting yang dipinjam dari warung.
"Menggunakan gunting yang dipinjam di warung. Tujuannya agar tidak dikenali selama pelarian," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi, kepada detikcom, Rabu (15/1/2025).
Nanang ditangkap tim Subdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya di Dusun Poris RT 04 RW 09, Desa Kutamukti, Kecamatan Kutawaluya, Karawang, Jawa Barat, pukul 10.45 WIB.
Lihat Video Tampang Nanang ‘Gimbal’ Terduga Pembunuh Sandy saat Tiba di Polda
[Gambas Video 20detik]