Belum Dimulai, Debat Kedua Pilkada Kota Semarang Langsung Riuh, Kedua Pendukung Saling Sindir

Belum Dimulai, Debat Kedua Pilkada Kota Semarang Langsung Riuh, Kedua Pendukung Saling Sindir

SEMARANG, KOMPAS.com - Suasana ruang debat kedua Pilkada Kota Semarang di Hotel Patra Jasa langsung riuh sejak acara debat belum dimulai, Jumat (8/11/2024).

Pantauan di lokasi, sekitar pukul 19.00 WIB, pendukung nomor urut 1 Agustina Wilujeng-Iswar Aminuddin dan pasangan nomor urut 2 Yoyok Sukawi-Joko Susanto sudah tiba di ruang debat. 

Pendukung pasangan nomor urut 1 kompak mengenakan jaket warna hitam dan kaus warna merah. Sementara pendukung pasangan nomor urut 2 mengenakan kaus warna hitam. 

Kedua pendukung tersebut terlihat saling lempar sindiran melalui yel-yel. 

"Aku tanggamu Yok (Yoyok), rak dukung kowe (aku tetanggamu Yok, tidak dukung kamu)," kata pendukung pasangan nomor 1. 

"Sopo kowe, sopo kowe. Kita di sini Yoyok Jos (siapa kamu, siapa kamu. Kita di sini Yoyok Jos)," balas pendukung pasangan nomor urut 2. 

Ketua KPU Semarang Ahmad Zaini mengatakan, debat kedua akan membahas soal tata kelola pemerintahan dan pelayanan publik Kota Semarang. 

"Bisa ditonton di YouTube KPU Semarang," kata Zaini melalui pesan singkat pada Jumat (8/11/2024).

Zaini memeringatkan para pasangan calon yakni pasangan nomor urut 1 Agustina Wilujeng-Iswar Aminuddin dan pasangan nomor urut 2 Yoyok Sukawi-Joko Susanto agar mengkondisikan para pendukungnya.

"Kalau SOP yang kami berikan ke pasangan calon itu tidak diperbolehkan membawa massa di luar undangan 100 orang, termasuk membawa barang berbahaya termasuk sajam, termasuk juga sound system," ucap Zaini.

Dalam acara debat kedua itu KPU Kota Semarang melibatkan 5 pakar sebagai panelis. Pertanyaan yang disusun berdasarkan tema tentang tata kelola pemerintahan dan pelayanan publik.

Adapun para panelis tersebut adalah

Sumber