BMKG: November 2024, Jawa Barat Mulai Musim Hujan

BMKG: November 2024, Jawa Barat Mulai Musim Hujan

BOGOR, KOMPAS.com - Kepala Stasiun Klimatologi Jawa Barat, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Rakhmat Prasetia menyebut sebagian besar wilayah Jawa Barat akan mulai musim hujan pada November 2024.

“Bulan November sebagian besar wilayah Jawa Barat akan memasuki musim hujan dgn ditandai seringnya hujan,” ujar Rakhmat saat dihubungi Kompas.com, Senin (4/11/2024).

Berdasarkan pantauan BMKG, tanda-tanda musim hujan di wilayah tersebut terlihat dari meningkatnya intensitas hujan dalam beberapa waktu terakhir.

Salah satu indikator awal musim hujan adalah akumulasi curah hujan yang mencapai lebih dari 50 mm per dasarian.

“Hujan yang terjadi dimana menurut BMKG akumulasi hujan terjadi lebih dari 50 mm per dasarian,” ujar Rakhmat.

Masyarakat diimbau mempersiapkan diri menghadapi potensi cuaca ekstrem, seperti hujan lebat, angin kencang, dan petir.

“Kami mengimbau masyarakat untuk waspada,” tambah dia.

Rakhmat juga menyarankan agar warga yang tinggal di daerah rawan banjir dan longsor untuk tetap berhati-hati serta mengikuti arahan dari pemerintah setempat terkait mitigasi bencana.

BMKG akan terus memantau perkembangan cuaca dan memberikan peringatan dini melalui aplikasi dan media sosial resmi agar informasi dapat tersampaikan lebih cepat ke masyarakat.

BMKG juga menyarankan masyarakat untuk terus memantau informasi prakiraan cuaca melalui situs resmi BMKG dan mengikuti arahan dari pihak terkait dalam upaya pencegahan risiko bencana.

“Selalu memantau perkembangan cuaca dari informasi resmi yang disediakan BMKG,” ujarnya.

Sumber