Cerita Warga Saat Wapres Gibran Kunjungi Kampung Narkoba Palangka Raya

Cerita Warga Saat Wapres Gibran Kunjungi Kampung Narkoba Palangka Raya

KOMPAS.com - Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka melakukan kunjungan kerja ke Kompleks Puntun, Kelurahan Pahandut, Palangka Raya, pada Senin (4/11/2024). 

Lokasi tersebut menjadi sorotan karena Kompleks Puntun dikenal luas sebagai area dengan tingkat peredaran narkoba yang signifikan sehingga menimbulkan stigma “Kampung Narkoba”.

“Enggak nyangka, awalnya saya cuman mau jalan-jalan, melihat orang banyak, rupanya ada kunjungan Pak Gibran, ikut ke sini juga saya, lumayanlah dapat baju yang diserahkan langsung oleh Wakil Presiden,” ujar Udin (46), warga setempat. 

Hal senada juga diungkapkan Ratna Sari (21) yang mengaku bersyukur atas kedatangan Gibran ke Palangka Raya, khususnya lagi mengunjungi kompleks tempat tinggal mereka di Kompleks Puntun. 

“Kami bersyukur (beliau ke sini), semoga Pak Gibran semakin jaya, dan pembangunan lancar lah,” ujar Ratna.

Kompleks Puntun sudah lama mendapat reputasi sebagai daerah rawan peredaran narkoba di Palangka Raya. 

Berdasarkan data Indeks Kawasan Rawan Narkoba 2023, Kelurahan Pahandut, tempat Kompleks Puntun berada, termasuk dalam kategori siaga narkoba. 

Berbagai upaya telah dilakukan oleh Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Kalimantan Tengah bersama aparat setempat untuk menangani peredaran narkotika di kawasan tersebut, baik dengan langkah preemtif, preventif, maupun represif. 

Penangkapan bandar narkoba besar bernama Saleh pada September 2024 mempertegas kondisi rawan tersebut, dan memicu perhatian lebih serius dari pihak-pihak terkait.

Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu, tak menampik anggapan mayoritas masyarakat kota setempat terkait stigma Kompleks Puntun sebagai “Kampung Narkoba”. 

“Yang jelas, sejak penangkapan (Saleh), Pemerintah Kota mulai membuka akses di sana. Setelah momentum penangkapan kemarin, bersama forkopimda, kami berkomitmen benar-benar menangani masalah di Puntun secara komprehensif,” ujar Hera ketika diwawancarai Kompas.com di acara pembukaan MTQ Korpri Nasional 2024 di Kantor Gubernur Kalteng, Senin (5/11/2024) malam.

“Kami ingin permasalahan sosial yang ada di Puntun bisa cepat selesai, masyarakatnya lebih terbuka, kami berikan penguatan pemberdayaan masyarakatnya,” tambahnya.

(Penulis Akhmad Dhani | Editor Gloria Setyvani Putri)

 

 

Sumber