Debat Pilkada Salatiga 2024: Tema, Lokasi, Panelis, dan Personel Pengamanannya
SALATIGA, KOMPAS.com - Debat publik pertama pasangan calon yang berkontestasi di Pilkada Salatiga 2024 akan dilaksanakan pada hari ini, Selasa (29/10/2023).
Acara tersebut akan digelar di Laras Asri Hotel Salatiga mulai pukul 19.00 WIB.
Debat yang diikuti tiga pasangan calon tersebut rencananya akan disiarkan secara live streaming melalui kanal YouTube KPU Salatiga dan TA TV.
Seperti diketahui, Pilkada Salatiga diikuti tiga pasangan calon. Yakni, nomor urut 1, dr. Robby Hernawan-Nina Agustin, nomor urut 2 Juan Rama-Sri Wahyuni, dan nomor urut 3, Sinoeng N. Rachmadi-Budi Santoso.
Plh Kasi Humas Polres Salatiga Ipda Sutopo mengatakan ada 140 polisi yang dikerahkan untuk pengamanan debat pertama calon wali kota-wakil wali kota Salatiga tersebut.
"Selain dari pengawal pribadi (Walpri) yang melekat ke pasangan calon, ada juga pengamanan tertutup dan terbuka di sekitar lokasi," ujarnya, saat dihubungi melalui ponsel, Selasa.
"Pengamanan dilakukan secara maksimal agar jalannya debat berjalan lancar tanpa gangguan keamanan. Semua harus tertib dan kondusif," kata Sutopo.
KOMPAS.com/Dian Ade Permana Ketua KPU Kota Salatiga Yesaya Tiluata
Sebelumya, Ketua KPU Kota Salatiga Yesaya Tiluata mengatakan, tema debat pertama adalah perbaikan tata kelola pemerintahan dan birokrasi menuju pelayanan publik yang berkualitas, inklusif, dan berkelanjutan.
"Ada tiga sub-tema dalam debat tersebut, yakni pertama pendidikan, kebudayaan, dan olahraga. Kedua, kesehatan, perempuan, dan anak. Dan terakhir, adalah hukum, tata kelola pemerintahan dan reformasi birokrasi," ujar Yesaya saat dihubungi melalui ponsel, Kamis (24/10/2024).
Panelis debat adalah
"Mereka semua adalah pakar yang berkompeten di bidangnya, sesuai dengan tema debat," ungkap Yesaya.
Dikatakannya, pada saat debat, setiap pasangan calon mendapat kuota undangan sebanyak 50 orang.
"Selain itu juga undangan untuk Forkompinda, termasuk tokoh masyarakat dan tokoh agama di Salatiga," paparnya.
"Untuk format debat, nanti ada antarcalon wali kota dan antarcalon wakil wali kota. Selain itu juga bisa kombinasi antar keduanya, sehingga bisa berjalan menarik," ungkapnya.
Yesaya berharap ketiga pasangan calon bisa mempersiapkan diri sebaiknya saat pelaksaan debat, sehingga visi misi pasangan calon bisa tersampaikan dengan baik.
"Kami berharap agar debat tersebut menjadi momentum pasangan calon mengeluarkan kemampuan terbaiknya sesuai tema," paparnya.