Detik-detik Maling Bobol Rumah di Jagakarsa Jaksel Siang Bolong

Detik-detik Maling Bobol Rumah di Jagakarsa Jaksel Siang Bolong

Pencurian terjadi di sebuah rumah daerah Jagakarsa, Jakarta Selatan (Jaksel), pada siang bolong. Sejumlah barang berharga korban raib digasak pelaku.

Dalam rekaman CCTV yang diterima detikcom, Sabtu (18/1/2025), pelaku terlihat berjumlah dua orang. Keduanya terlihat mengenakan helm dengan mengenakan jaket biru dan merah.

Keduanya terlihat memanjat dari tembok di samping rumah. Salah satu pelaku masuk terlebih dahulu, kemudian mengambil tas dari pelaku lainnya.

Keduanya lalu terlihat berupaya membuka pintu rumah bagian depan. Para pelaku kemudian beraksi mengambil barang-barang berharga dari rumah itu.

Salah satu pelaku kemudian membuka gembok gerbang rumah, sementara pelaku lainnya membawa kabur mobil berwarna merah milik korban yang semula terparkir di halaman.

Sebelumnya diberitakan, korban menceritakan kronologi kejadian pencurian itu. Kedua pelaku memanjat tembok rumah dan masuk ke dalam rumahnya.

"Kronologi pada Jumat, 10 Januari 2025, sekitar jam 13.39 WIB, ada dua orang yang masuk ke rumah dengan cara memanjat tembok," kata korban yang enggan disebutkan namanya.

Dia menceritakan kemudian para pelaku membobol pintu bagian depan rumahnya. Pelaku kemudian mencari barang berharga dari rumah korban.

"Mereka mengambil perhiasan, laptop, dan mobil," jelasnya.

Saat kejadian, korban sedang tidak ada di rumah. Pada pukul 13.57 WIB, para pelaku keluar dari rumah korban dengan menggondol barang-barang tersebut.

"Mereka keluar rumah pada pukul 13.57 WIB. Posisi saya dan istri waktu itu masih bekerja," ucapnya.

Sumber