DPRD Jakarta Harap Pemprov Turunkan Angka Pengangguran-Harga Sembako di 2025

DPRD Jakarta Harap Pemprov Turunkan Angka Pengangguran-Harga Sembako di 2025

Ketua DPRD Jakarta Khoirudin berharap Pemprov Jakarta dapat menurunkan angka pengangguran dan membuka lapangan pekerjaan pada 2025. Khoirudin juga berharap pemerintah mampu menurunkan harga sembako.

"Harapannya, pertama, pengangguran diturunkan biar warga Jakarta gampang dapet kerja," kata Khoirudin di Bundaran HI, Jakarta Pusat, Minggu (29/12/2024).

"Yang kedua, turunkan sembako itu harapan warga Jakarta. Bisa, pemerintah punya regulasi, kewenangan, pemerintah punya anggaran, bisa. Eksekutif yang melaksanakan, kita yang membuat regulasinya," ucapnya.

Khoirudin mencontohkan cara agar harga sembako dapat diturunkan. Salah satunya dengan kerja sama antara Pemprov DKI Jakarta dan para petani.

"Misalnya harga beras, kita bermitra saja dengan para petani beras yang ada di kampung, kita berikan mereka bibit, pupuk, modal dan sebagainya, hasil produksi mereka kita beli, memotong mata rantai jalur distribusi kan, ini murah," katanya.

Khoirudin juga turut bicara soal acara Bentang Harapan Pemprov DKI Jakarta di malam pergantian tahun. Dalam acara itu, warga akan menuliskan harapannya untuk Jakarta.

"Mudah-mudahan yang tertulis besok bukan sekadar tulisan, tapi betul-betul tercatat, ter-record, dan jadi laporan kepada gubernur yang dilantik yang akan datang, dan ini betul-betul dicatat, agar tim sinkronisasinya Mas Pram memotret apa yang menjadi harapan warga Jakarta yang terbentang luas itu terbentang panjang itu," katanya.

"Tentu masuk ke dalam RPJMD, kalau nggak masuk ke RPJMD nggak bisa, nggak bisa dianggarkan, artinya harapan itu hampa kalau tidak masuk ke RPJMD," jelasnya.

Simak juga video Mendiktisaintek Tingkat Pengangguran Lulusan Vokasi Terus Berkurang

[Gambas Video 20detik]

Sumber