Duduk di Jok Belakang, Dua Korban Kecelakaan di Tol Cipularang Terjepit Mobil Lain

Duduk di Jok Belakang, Dua Korban Kecelakaan di Tol Cipularang Terjepit Mobil Lain

DEPOK, KOMPAS.com - Putri (31), salah satu anggota keluarga korban kecelakaan beruntun Tol Cipularang KM 92 menceritakan, Erni (47) dan Supriyanto (31) sempat terjepit mobil di belakangnya saat peristiwa itu terjadi.

“Katanya mereka kegencet gitu. Kebetulan mereka duduk di jok belakang, Bu Erni dan Pak Supri,” kata Putri kepada Kompas.com, Selasa (12/11/2024).

Hal itu yang membuat evakuasi Erni dan Supri membutuhkan waktu.

“Agak sulit kemarin itu (evakuasi) karena ketimpa kardus-kardus itu (dari muatan truk), sampah kardus apa katanya?” tutur Putri.

Putri menjelaskan, mobil anggota keluarganya ini tepat berada di posisi ketiga di depan truk yang mengalami rem blong tersebut.

Mobil Toyota Agya yang dinaiki keduanya ringsek akibat ditabrak dua mobil dan truk di belakangnya.

Akibatnya, Erni mengalami luka di area mulut dan Supri luka di sekitar matanya hingga sulit dibuka. Mereka direncanakan dioperasi siang ini.

“Kalau Erni ada sobekan di mulut, terus kalau Supriyanto itu ada sobekan di mata, jadi kemungkinan siang ini mau dioperasi untuk keduanya,” ujar Putri.

Meski demikian, dia belum dapat memastikan apakah ada luka lain yang dialami Erni dan Supri.

“(Bagian tubuh) lain belum kelihatan karena belum di rontgen kan,” lanjutnya.

Sementara penumpang lainnya Mawi (60), Firda (26) dan dua anaknya yaitu Fahri (3), dan Naya (6) selamat dan menderita luka ringan.

Sebelumnya diberitakan, keceakaan beruntun terjadi di KM 92 ruas tol Cipularang arah Jakarta, Senin (11/11/2024) sekitar pukul 15.15 WIB.

Kecelakaan diduga akibat truk bermuatan berat mengalami rem blong dan menabrak sejumlah kendaraan yang ada di depannya.

Ada 17 unit kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan beruntun ini.

Menurut informasi terakhir, akibat kecelakaan beruntun di Tol Cipularang ini 1 orang meninggal dunia, 4 orang luka berat, dan 25 orang mengalami luka ringan.

Sumber