Gelar Rakernas, Menag Minta Jajarannya Berikan Solusi Terbaik untuk Umat

Gelar Rakernas, Menag Minta Jajarannya Berikan Solusi Terbaik untuk Umat

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Agama (Kemenag) menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) pada 15 - 17 November 2024 di Bogor, Jawa Barat.

Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar meminta Rakernas dijadikan sarana yang dapat melahirkan solusi permasalahan umat.

"Rakernas ini untuk menyamakan sekaligus untuk mempertajam visi Kementerian Agama ke depan," kata Menag dalam keterangan tertulis, Jumat (15/11/2024).

Menag menuturkan, Rakernas digelar untuk bertukar wawasan dan solusi terhadap berbagai layanan keagamaan di Indonesia.

Pasalnya, sebagai instansi yang memiliki satuan kerja hingga tingkat kecamatan, penyamaan langkah menjadi hal penting bagi Kementerian Agama.

"Mari peras otak kita, saling bertukar wawasan dan menyatukan langkah. Berikan solusi terbaik untuk umat," kata Menag.

Dalam kesempatan ini, Imam Besar Masjid Istiqlal itu juga menekankan komitmennya untuk melaksanakan amanah yang diberikan oleh Presiden Prabowo Subianto.

Diantaranya untuk membersihkan organisasi dari berbagai penyimpangan serta pelaksanaan birokrasi yang efisien dan efektif.

"Mari bersama kita menjadikan Kemenag semakin baik. Sampaikan berbagai permasalahan yang ada, kita cari pemecahannya" kata Menag.

Sebagai informasi, Rakernas ini mengangkat tema "Menyatukan Langkah, Mewujudkan Daya Saing Umat untuk Kemaslahatan Masa Depan".

Acara ini dihadiri oleh Menteri Agama, Wakil Menteri Agama, Staf Khusus dan Staf Ahli, serta para pejabat Eselon I dan II Kemenag pusat, Pimpinan Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri, Kepala Kanwil Kemenag Provinsi.

Sumber