Gerindra: PDI-P Tak ke Mana-mana, Tetap Mendukung Pemerintah Prabowo

Gerindra: PDI-P Tak ke Mana-mana, Tetap Mendukung Pemerintah Prabowo

JAKARTA, KOMPAS.com - Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani mengatakan PDI-P tidak pergi ke mana-mana.

Muzani menyebut PDI-P dalam posisi mendukung pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.

Meski demikian, Muzani mengakui PDI-P tidak mendukung Prabowo secara formal.

"Meskipun PDI Perjuangan secara formal tidak masuk dalam pemerintahan, tetapi kami merasa bersyukur bahwa PDI tidak akan ke mana-mana, PDI Perjuangan tetap men-support, mendukung pemerintahan Prabowo," ujar Muzani, di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (15/1/2025).

Muzani menyebut, sikap PDI-P itu adalah sinyal positif, di mana politik semakin kondusif.

Menurutnya, hal tersebut bisa terjadi lantaran hubungan pribadi antar para pemimpin semakin hari semakin baik.

Dia lantas berharap pertemuan Prabowo dan Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri dapat terjadi pada bulan ini.

"Dan itu bukan hubungan 1-2 hari, tapi telah dilalui cukup panjang, jauh sebelum beliau jadi Presiden," ucap dia.

Muzani mengungkapkan, hubungan antara Prabowo dan Megawati sudah terjalin sejak lama.

Dia menilai hubungan pribadi Prabowo dan Megawati sangat baik.

"Karena itu, ketika Pak Prabowo terpilih menjadi Presiden, itu hubungannya juga tetap terjalin. Benar bahwa keduanya belum pernah bertemu, tetapi komunikasinya dilakukan dengan berbagai macam cara sehingga pesan dari kedua beliau itu sampai," imbuh Muzani.

Sumber