Hasil Rekapitulasi KPU, Annisa-Leli Kalahkan Kotak Kosong di Pilkada Dharmasraya

Hasil Rekapitulasi KPU, Annisa-Leli Kalahkan Kotak Kosong di Pilkada Dharmasraya

PADANG, KOMPAS.com - Lawan kotak kosong, pasangan calon bupati dan wakil bupati Dharmasraya, Sumatera Barat, Annisa Suci Ramadhani-Leli Arni, berhasil menang telak dalam Pilkada Dharmasraya 2024.

Berdasarkan hasil rekapitulasi suara yang dilakukan Komisi Pemilihan Umum Dharmasraya, paslon nomor urut 2 itu memperoleh 65.922 suara.

Sementara lawannya, nomor urut 1 kotak kosong, mendapatkan 28.895 suara.

"Berdasarkan hasil pleno rekapitulasi suara, paslon Annisa-Leli meraih suara terbanyak dengan 65.922 suara dan lawannya kolom kosong 28.895 suara," kata Ketua KPU Dharmasraya, France Putra, kepada Kompas.com, Sabtu (7/12/2024) di Padang.

Dari 11 kecamatan di Dharmasraya, Annisa-Leli berhasil unggul di semuanya.

Di Kecamatan Koto Baru, Annisa-Leli mendapatkan 7.366 suara, sedangkan kotak kosong memperoleh 5.303 suara.

Di Pulang Punjung, Annisa-Leli unggul jauh dengan 18.155 suara dan kotak kosong 1.899 suara.

Di Kecamatan Sungai Rumbai, Annisa-Leli menang dengan 4.623 suara dan kotak kosong 3.598 suara.

Di Sitiung, Annisa-Leli memperoleh 8.029 suara, sedangkan kotak kosong mendapatkan 4.540 suara.

Di Sembilan Koto, Annisa-Leli mendapatkan 4.227 suara dan kotak kosong 248 suara.

Lalu di Timpeh, Annisa-Leli meraih 5.276 suara dan kotak kosong 1.858 suara.

Di Koto Salak, Annisa-Leli meraih 4.726 suara dan kotak kosong 3.028 suara.

Kemudian di Tiumang, Annisa-Leli menang dengan 3.893 suara dan kotak kosong 2.333 suara.

Di Padang Laweh, Annisa-Leli meraih 1.820 suara, diikuti kotak kosong dengan 757 suara.

Di Asam Jujuhan, Annisa-Leli meraih 2.228 suara, sedangkan kotak kosong memperoleh 358 suara.

Lalu di Koto Besar, Annisa-Leli meraih 5.609 suara dan kotak kosong 4.973 suara.

Seperti diketahui, Pilkada Dharmasraya hanya diikuti satu pasangan calon, yaitu Annisa-Leli, sehingga harus berhadapan dengan kotak kosong.

Annisa-Leli didukung oleh koalisi gemuk, yaitu Hanura, PKS, PAN, PKB, Golkar, Gerindra, PPP, PDI-P, dan Demokrat, dengan total 29 kursi dari 30 kursi DPRD Dharmasraya.

Koalisi ini tidak memungkinkan pasangan calon lain mendapatkan perahu untuk mendaftar ke KPU.

Sumber