Kampanye Pilkada Solo, Teguh-Gage Janji Hadirkan Rumah Kreatif Disabilitas

Kampanye Pilkada Solo, Teguh-Gage Janji Hadirkan Rumah Kreatif Disabilitas

 

SOLO-JATENG (K203-22) - Pilkada Solo, Teguh-Bambang Akan Hadirkan Rumah Kreatif Disabilitas

Phone 085799472389 Penulis Fristin Intan Sulistyowati (K203-22)

SOLO, KOMPAS.com - Pasangan calon wali kota dan wakil wali Kota Solo nomor urut 01, Teguh Prakosa dan Bambang Nugroho (Gage), bakal mendirikan tempat komunal bagi penyandang disabilitas jika terpilih dalam Pilkada Solo.

Hal ini diungkapkan Teguh-Bambang saat bertemu ratusan penyandang disabilitas dan menyerap aspirasi yang mereka sampaikan di Kusuma Sahid Prince Hotel (KSPH) Solo, Kamis (7/11/2024).

Calon Wakil Wali Kota Solo nomor urut 01, Bambang Gage menjelaskan, tempat komunal disabilitas akan dimanfaatkan sebagai rumah kreatif bersama, untuk berkarya dan mengembangkan diri.

Dia mencontohkan seperti, penyandang disabilitas tuna netra akan memiliki tempat pijat yang difungsikan bersama. Lalu, adapun Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dan panggung hiburan di ruang itu.

"Ini akan menjadi lokasi kunjungan baru dan lebih menguatkan solidaritas serta motivasi di antara mereka," kata Bambang Gage, setelah pertemuan pada Kamis (7/11/2024).

Untuk realisasinya nanti, gedung-gedung yang tidak difungsikan akan refungsi dan diperbaiki.

"Pak Teguh juga menyampaikan bahwa sekolah yang sudah tidak digunakan karena regrouping bisa dimanfaatkan," katanya.

Selain rumah kreatif, Bambang juga mengungkapkan, ia dan Teguh bertekad membenahi fasilitas publik agar lebih ramah disabilitas, terutama moda transportasi umum.

"Diperlukan tambahan fitur suara di bus atau feeder, agar teman-teman tuna netra tahu nomor bus yang lewat dan rutenya," jelasnya.

Sumber