Kebakaran Pabrik Kimia di Tangerang Padam, Damkar Tetap Siram Sumber Asap
Kebakaran pada pabrik kimia di Karawaci, Kota Tangerang, Banten, telah padam. Petugas pemadam kebakaran (damkar) masih terus menyemprotkan air ke sejumlah titik.
"Saat ini sudah hijau (api padam) sejak pukul 09.00 WIB, cuma masih tahap pendinginan," kata petugas command center BPBD Damkar Kota Tangerang, Made, saat dihubungi, Selasa (29/10/2024) pukul 10.47 WIB.
Pemadaman kebakaran di pabrik kimia itu dilakukan sejak Senin (28/10) sekitar pukul 16.45 WIB. Total ada 21 unit mobil damkar dan puluhan personel dikerahkan untuk memadamkan api.
"Total dikerahkan 21 unit. Personel masih standby di lokasi, hampir 70 persen personel masih di TKP. Ada 17-18 mobil di TKP untuk antisipasi terjadi penyalaan api lagi," kata dia.
Tidak ada korban dalam insiden kebakaran ini. Saat ini petugas damkar terus menyemprotkan air ke titik-titik sumber asap agar tak ada bara api tersisa yang berpotensi menimbulkan penyalaan api lagi.
"Asap masih muncul, api memang sudah padam, cuma bara api masih ada di bawah, jadi kita penguraian material di dalam bangunan," katanya.
Proses pemadaman api sudah berlangsung 16 jam lebih. Durasi panjang proses pemadaman karena material kimia di dalam bangunan mudah terbakar dan sumber air yang jauh.
Sementara itu, proses pemadaman yang panjang juga membutuhkan sumber api yang banyak. Meski begitu, personel damkar yang berjibaku memadamkan api dilaporkan kondisi aman.
"Sumber air jauh memang ada kendala, titik api jauh. Makanya kita sambung selang. Personel aman," ucapnya.
Diketahui, berdasarkan informasi dari akun Instagram BPBD Kota Tangerang, kebakaran di Kelurahan Bojong Jaya, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang itu dilaporkan pada Senin (28/10) pukul 16.34 WIB.
Dari video yang diunggah, terlihat api besar dan asap hitam pekat yang membubung. Ledakan sempat terjadi dari gedung yang terbakar. Masyarakat sempat diimbau untuk menjaga jarak aman.
Simak Video Penampakan Kebakaran Pabrik Kimia di Tangerang, Asap Membubung Tinggi
[Gambas Video 20detik]