Korlantas Polri Imbau Pengendara Siapkan Fisik dan Kendaraan untuk Libur Nataru
JAKARTA, KOMPAS.com – Direktur Penegakan Hukum (Dirgakkum) Korlantas Polri Brigjen Pol Raden Slamet Santoso mengingatkan masyarakat untuk berhati-hati saat berkendara selama libur Natal 2024 dan tahun baru 2025.
Slamet mengimbau pengendara agar mempersiapkan kondisi fisik dan kendaraan dengan baik sebelum melakukan perjalanan jauh atau mudik.
“Ya untuk yang berkendara, para masyarakat harapannya adalah siapkan fisik, fisik kendaraan maupun fisik orangnya yang memudikan,” kata Slamet saat dihubungi, Sabtu (21/12/2024).
Ia juga meminta masyarakat memantau kondisi cuaca di daerah tujuan perjalanan melalui pengumuman resmi dari BMKG.
“Antisipasi terus cuaca, cuaca akhir-akhir ini dari BMKG, dari NTMC, dari Divhumas Polri,” ujarnya.
Slamet menegaskan pentingnya menghindari perjalanan jauh dengan kendaraan roda dua, karena kendaraan jenis ini hanya dirancang untuk jarak dekat. Selain itu, ia mengimbau pengendara untuk memanfaatkan rest area jika merasa lelah.
“Karena sudah ada banyak penambahan rest area di sepanjang jalan tol dan jangan lupa berdoa,” tambahnya.
Terakhir, Slamet mendoakan masyarakat yang melakukan perjalanan mudik atau liburan agar selamat sampai tujuan.
“Semoga mudah-mudahan bisa melaksanakan liburan dan merayakan Natal, tahun baru dengan selamat, sehat, dan bahagia,” tuturnya.