KPU Tetapkan Arief Rohman-Sri Setyorini sebagai Bupati-Wabup Blora
BLORA, KOMPAS.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Blora secara resmi menetapkan pasangan Arief Rohman-Sri Setyorini (ASRI) sebagai pemenang Pemilihan Bupati (Pilbup) Blora 2024.
Penetapan ini dilakukan di Gedung PKPRI, Kecamatan Blora, Kabupaten Blora, Jawa Tengah, pada Kamis (9/1/2025).
Acara penetapan dihadiri oleh jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompimda), termasuk Ketua DPRD Blora, Mustopa, Kapolres Blora, AKBP Wawan Andi Susanto, serta Wakil Bupati Blora, Tri Yuli Setyowati.
Selain itu, sejumlah pimpinan partai politik dan para komisioner Bawaslu Blora juga turut hadir.
Ketua KPU Blora, Widi Nurintan Ary Kurnianto, menjelaskan bahwa penetapan pasangan bupati terpilih dilakukan setelah adanya putusan Mahkamah Konstitusi (MK) dan surat edaran dari KPU RI.
"Bahwa untuk kabupaten dan provinsi yang tidak ada sengketa, tidak ada gugatan hasil pilkada ini bisa menetapkan," ungkapnya usai rapat pleno.
Dalam penetapan tersebut, KPU mengundang semua pasangan calon, yaitu Arief Rohman-Sri Setyorini (ASRI) dan Abu Nafi-Andika Adikrishna Gunarjo (ABDI).
Namun, hanya pasangan Arief Rohman-Sri Setyorini yang hadir dalam pleno penetapan bupati terpilih.
Pada Pilkada Blora 2024, pasangan ASRI meraih 395.827 suara atau 83,75 persen.
Mereka diusung oleh sejumlah partai politik, termasuk Partai NasDem, Hanura, PKS, PAN, PKB, Golkar, Gerindra, Demokrat, Perindo, PKN, PSI, PBB, dan Gelora.