Kunjungan Perdana ke Mabes TNI, Menhan Sjafrie Disambut Panglima Jenderal Agus
JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Pertahanan (Menhan) RI Sjafrie Sjamsoeddin melakukan kunjungan perdananya ke Markas Besar (Mabes) TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Selasa (29/10/2024).
Kedatangan Menhan Sjafrie disambut oleh Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto beserta jajaran dengan upacara penyambutan resmi.
"Dalam kunjungan ini, Menhan Sjafrie menerima penghormatan militer dan secara simbolis melakukan pemeriksaan pasukan, didampingi oleh Panglima TNI," tulis keterangan resmi Humas Kementerian Pertahanan.
Adapun upacara penyambutan itu merupakan bentuk penghormatan atas kunjungan Menhan.
Di sisi lain, upacara itu sekaligus menjadi simbol solidaritas dan sinergi antara Kementerian Pertahanan dan TNI dalam menjaga kedaulatan negara dan stabilitas nasional.
Setelah pemeriksaan pasukan, Menhan dan Panglima TNI yang didampingi Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Muhammad Ali dan Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal TNI Mohamad Tonny Harjono membahas sejumlah agenda penguatan pertahanan.
Dalam pembahasan tersebut, Menhan Sjafrie menitikberatkan agar tidak hanya fokus kepada pemeliharaan alat utama sistem senjata (alutsista), tetapi juga pembinaan personel dan perlunya membentuk regulasi reformasi birokrasi pertahanan.
“Kita perlu membentuk suatu regulasi reformasi birokrasi pertahanan agar pembinaan personel dan kebijakan pertahanan dapat sejalan dengan karakteristik pertahanan,” ujar Menhan Sjafrie.
Dalam upaya memformulasikan kaderisasi kepemimpinan di lingkungan TNI, Menhan berharap agar para perwira muda dapat dilibatkan sebagai tim asistensi dalam penyusunan kebijakan strategis.
“Kita perlu membentuk suatu regulasi reformasi birokrasi pertahanan agar pembinaan personel dan kebijakan pertahanan dapat sejalan dengan karakteristik pertahanan,” tutur Menhan.
Dalam kunjungan tersebut, turut hadir Wakil Menteri Pertahanan, Plt. Sekjen Kemhan, Plt. Irjen Kemhan, serta beberapa pejabat di lingkungan Kemhan dan Mabes TNI.