Libur Natal dan Tahun Baru, 1,1 Juta Kendaraan Lintasi Jalur Puncak Bogor

Libur Natal dan Tahun Baru, 1,1 Juta Kendaraan Lintasi Jalur Puncak Bogor

BOGOR, KOMPAS.com - Selama pelaksanaan Operasi Lilin Lodaya 2024, sebanyak 1,1 juta kendaraan tercatat melintasi ruas Jalan Raya Puncak, Bogor, Jawa Barat.

Kasat Lantas Polres Bogor, AKP Rizky Guntama, menyampaikan bahwa angka tersebut terhitung sejak 20 Desember 2024 hingga 2 Januari 2025, yang mencakup periode libur Natal dan Tahun Baru.

"Data kendaraan di jalur Puncak Bogor Ops Lilin Lodaya 2024 sebanyak 1.110.634 kendaraan," ungkap Rizky melalui keterangan tertulisnya, Jumat (3/1/2025).

Jumlah kendaraan tersebut mencakup arus lalu lintas dari kedua arah, baik untuk tujuan wisata maupun mudik ke arah Cianjur, Bandung, dan sekitarnya.

Rizky menjelaskan bahwa volume kendaraan tersebut terdiri dari berbagai jenis, termasuk kendaraan roda dua, roda empat, bus, dan truk.

Dari total kendaraan yang melintas, sepeda motor mendominasi dengan jumlah mencapai 763.734 unit.

"Kendaraan masuk ke jalur wisata Puncak sebanyak 574.949, sedangkan kendaraan yang keluar dari arah Puncak menuju Jakarta sebanyak 535.685," jelasnya.

Rizky juga mencatat bahwa puncak volume kendaraan terjadi pada Sabtu (28/12/2024), dengan kendaraan masuk mencapai 65.603 unit dan kendaraan keluar sebesar 103.560 unit.

"Jumlah kendaraan masuk dan keluar dari jalur wisata Puncak tertinggi terjadi pada akhir pekan tanggal 28 Desember," pungkasnya.

Sumber