Makan Bergizi Gratis Mulai Jangkau Ibu Menyusui, Ibu Hamil, dan Balita
TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com - Juru Bicara Kantor Komunikasi Kepresidenan, Adita Irawati mengungkapkan, program Makan Bergizi Gratis (MBG) mulai menjangkau ibu hamil, ibu menyusui, dan balita di beberapa daerah.
Program MBG khusus untuk ibu hamil, ibu menyusui, dan balita dilaksanakan bekerja sama dengan puskesmas, posyandu, dan kader penggerak gizi.
“Aktivitas ini sudah dimulai di beberapa titik, meskipun kami harus menyesuaikan dengan kondisi daerah masing-masing,” kata Adita di SDN Lengkong Gudang, Serpong, Tangerang Selatan (Tangsel), Senin (13/1/2025).
Program makan bergizi gratis untuk tiga kategori tersebut di antaranya telah direalisasikan di Ciracas, Jakarta Timur.
Adita mengatakan, waktu pelaksanaan program ini berbeda-beda di setiap daerah, menyesuaikan kegiatan posyandu.
“Di Ciracas, kami sudah melihat ibu-ibu hadir di posyandu. Selain penyuluhan rutin, kami juga memberikan makanan bergizi gratis. Pola yang sama akan diterapkan di daerah lain dengan penyesuaian,” kata dia.
Selain posyandu, distribusi makanan bergizi gratis untuk ibu hamil, ibu menyusui, dan balita dilakukan melalui pendekatan dari pintu ke pintu.
Dengan metode ini, kader penggerak gizi mendatangi rumah-rumah ibu menyusui dan ibu hamil yang datanya sudah tercatat di puskesmas dan posyandu setempat.
“Posyandu rata-rata dilaksanakan dua kali seminggu. Namun, kami juga melakukan pendekatan langsung dengan mendatangi rumah-rumah ibu menyusui menggunakan data yang sudah ada," jelas Adita.
Adita menekankan, pemerintah akan terus melakukan evaluasi terhadap program makan bergizi gratis, baik terkait proses distribusi maupun sasaran program.
“Evaluasi tetap akan dilakukan secara berkala untuk memastikan program ini berjalan dengan baik dan dapat menjangkau lebih banyak ibu hamil, ibu menyusui, dan balita di seluruh Indonesia," ucap dia.