Maling Pikap Terciduk di Simpang BORR Dikejar dari Cibinong, Tabrak Kendaraan

Maling Pikap Terciduk di Simpang BORR Dikejar dari Cibinong, Tabrak Kendaraan

Maling mobil jenis pikup ditangkap massa saat berusaha kabur di Simpang Tol BORR, Jl KS Tubun, Kota Bogor. Pelaku berinisial J (40) mencuri mobil di Cibinong, Kabupaten Bogor, dan sempat menabrak sejumlah kendaraan ketika dikejar massa.

"Pelaku ini melakukan pencuriannya di wilayah kelurahan Pakansari, Kecamatan Cibinong, masuk wilayah Kabupaten Bogor. Kemudian dia (pelaku) melarikan diri dan dikejar sampai akhirnya dia lost control di Simpang Tol BORR," kata Kapolsek Bogor Utara Kompol Agus Supriyanto, Selasa (17/12/2024).

"Kendaraan ini juga sempat menabrak kendaraan lain. Kita masih dalam mendata (jumlah kendaraan ditabrak pelaku) dan melakukan penyelidikan. Kita kerja sama dengan unit lalu lintas yang di jalan pada saat tadi pagi," sambungnya.

Agus menjelaskan pelaku ditangkap warga sekitar pukul 09.00 WIB di Simpang Tol BORR oleh warga yang mengejar dari arah Cibinong, Kabupaten Bogor. Pelaku kemudian diamankan anggota Brimob dan polisi lalu lintas yang sedang berjaga di lokasi dan diserahkan ke Polsek Bogor Utara.

"Jadi dapat kami jelaskan bahwa kita tadi mengamankan seorang yang diduga terlibat curanmor roda empat. Jenis mobilnya, pikap dan saat ini pelaku dan BB (barang bukti) mobil sudah diamankan di Mako Polsek Bogor Utara. Pelaku inisial J (40)," kata Agus.

Sebelumnya diberitakan, pelaku pencurian mobil jenis pikup ditangkap massa di Simpang Tol Bogor Outo Ring Road (BORR). Pelaku diamankan Brimob dan polisi lalu lintas dan viral di media sosial.

"Betul, kejadiannya tadi pagi," kata Kasat Lantas Polresta Bogor Kota Kompol Ardi Wibowo ketika dimintai konfirmasi.

Ardi menyebutkan pelaku yang belum diketahui identitasnya diamankan anggota Brimob dan polisi lalu lintas yang berjaga di Simpang Tol BORR. Pelaku diduga pencuri mobil yang kabur usai beraksi dan dikejar massa.

"(Sopir pikup) pelaku curanmor di wilayah kabupaten, lari ke kota tertangkap di Simpang Tol BORR. Sekarang diamankan di Polsek Bogor Utara," kata Ardi.

"Pengemudi kendaraan Suzuki Carry Nopol F-8211-GP hendak melarikan diri, tetapi berhasil diamankan oleh masyarakat di sekitar TKP dan juga oleh petugas yang sedang berjaga di Pos 9A (Pos Simpang Tol BORR)," imbuhnya.

Sumber