Nusron Minta Gubernur Banten Terpilih Buat Tim Sertifikasi Tanah Wakaf

Nusron Minta Gubernur Banten Terpilih Buat Tim Sertifikasi Tanah Wakaf

Menteri ATR/BPN Nusron Wahid meminta calon Gubernur Banten peraih suara terbanyak, Andra Soni, membantu program sertifikasi tanah wakaf. Nusron meminta Andra membentuk tim pendamping wakaf.

Nusron mengatakan salah satu bentuk agar proses sertifikasi tanah wakaf ini dengan menggandeng pemerintah daerah dan organisasi seperti Dewan Masjid Indonesia. Menurutnya, banyak sekali tanah wakaf, seperti masjid, pesantren, madrasah, dan majelis taklim, yang belum tersertifikasi.

"Saya bicara dengan Pak Gubernur Andra Soni, beliau akan mengumpulkan lewat DMI, nanti semua masjid dikumpulkan, kalau belum diwakafkan mana, belum sertifikat mana," kata Nusron di Masjid Al Bantani di Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B), Jumat (20/12/2024).

Tim pendampingan yang nanti dibentuk itu bisa membantu ATR/BPN dalam memproses sertifikasi tanah. Dengan begitu, masyarakat bisa tenang melaksanakan aktivitas keagamaan.

"Jangan sampai ada masjid, musala, madrasah, pondok pesantren dicolongin tanahnya oleh jalan tol, oleh pengembang, oleh perumahan," ucapnya.

Sementara itu, Andra Soni sendiri mengaku antusias jika bisa berkolaborasi dengan Kementerian ATR/BPN. Termasuk bagaimana untuk proses sertifikasi tanah wakaf dan tanah milik pemda.

"Saya antusias, menindaklanjuti salah satunya (membuat) wakaf center dan terkait dengan aset pemerintah daerah Banten. Semoga nanti kita berkolaborasi dengan kementerian ATR/BPN," ujarnya.

Simak juga Video Menteri ATR/BPN-Kapolri Sepakat Zero Toleransi untuk Mafia Tanah

[Gambas Video 20detik]

Sumber