Paloh Apresiasi Tingkat Kepuasan 100 Hari Prabowo 80,9%: Harus Tetap Terjaga

Paloh Apresiasi Tingkat Kepuasan 100 Hari Prabowo 80,9%: Harus Tetap Terjaga

Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh, menyambut baik tingkat kepuasan publik ke pemerintahan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka mencapai 80,9% versi Litbang Kompas. Paloh berharap momentum itu bisa terus terjaga.

"Saya juga mengapresiasi tingkat kepuasan masyarakat yang cukup baik, tinggi, mengapresiasi keberhasilan pemerintahan Presiden Prabowo, untuk waktu 100 hari masa kerjanya, mudah-mudahan ini momentum yang harus tetap terjaga," kata Surya Paloh di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (20/1/2025).

"Kita sudah nyatakan kita partai pendukung pemerintah kan, bagaimana supaya juga dari waktu ke waktu ini bisa menghasilkan daya manfaat bagi seluruh kita masyarakat berbangsa negara ini," sambungnya.

Surya Paloh mengatakan jangan terlalu dini melihat realisasi program pemerintah. Menurutnya, target besar yang didorong oleh pemerintah Prabowo-Gibran tak mudah.

"Ya tadi seperti saya katakan tadi, ini kan terlalu muda dan awal sekali. Satu tahun paling tidak dalam perspektif pandangan saya dibutuhkan waktu untuk mempersiapkan sedemikian rupa karena pikiran-pikiran besar termasuk, katakan lah, target-target besar loh," ujar Surya Paloh.

"Ini bukan target-target ringan saya harus jujur mengatakan ini. Ini kan seluruh effort untuk tingkat keberhasilan untuk mengantarkan success story bagi tidak hanya pemerintahan ini," tambahnya.

Litbang Kompas diketahui merilis survei kepuasan terhadap 100 hari kinerja pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Hasilnya, kepuasan 100 hari kerja pemerintahan Prabowo-Gibran memperoleh 80,9%.

Survei periodik melalui wawancara tatap muka diselenggarakan Litbang Kompas pada 4-10 Januari 2025. Sebanyak 1.000 responden dipilih secara acak menggunakan metode pencuplikan sistematis bertingkat di 38 provinsi di Indonesia.

Tingkat kepercayaan 95%, margin of error kurang lebih 3,10%, dengan penarikan sampel dilakukan secara acak sederhana. Adapun rincian kinerja 100 hari pemerintahan Prabowo-Gibran yang dirilis Litbang Kompas sebanyak 80,9% responden mengaku puas dan 19,1% tidak puas.

Simak juga video INDEF Bicara Faktor Tingginya Kepuasan Publik Terhadap Kinerja Prabowo-Gibran

[Gambas Video 20detik]

Sumber