Pamer Video Kedekatan dengan Bambang Pacul di Debat Pilkada, Respati: Sosok yang Seperti Orangtua Saya

Pamer Video Kedekatan dengan Bambang Pacul di Debat Pilkada, Respati: Sosok yang Seperti Orangtua Saya

SOLO, KOMPAS.com - Pasangan calon wali Kota Solo nomor urut 02, Respati Ardi-Astrid Widayani memunculkan kedekatannya dengan Ketua DPD PDI-P Jateng, Bambang ‘Pacul’ Wuryanto.

Momen ini terjadi saat debat pertama yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Solo, di Sunan Hotel, Kamis (31/10/2024) malam.

Kemunculan potret kedekatan itu saat Respati-Astrid menampilkan video profil yang memperkenalkan visi-misi, program, dan foto-foto kedekatan dengan sejumlah tokoh.

Tokoh-tokoh ini antara lain Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi), Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, Luhut Binsar Pandjaitan, Bahlil Lahadalia, hingga Bambang Pacul.

Khusus kedekatan dengan Bambang Pacul, Respati Ardi mengaku bahwa itu merupakan bukti komunikasi antara keduanya.

"Tentunya video tokoh kami tampilkan, pernah dan berkomunikasi langsung dengan kita, dan ada yang kerja bareng. Bambang Pacul ini sosok tokoh yang seperti orangtua saya sendiri," kata Respati Ardi, setelah debat, Kamis.

Respati bercerita bahwa Bambang Pacul memberikan sejumlah wejangan baginya sebelum maju Pilkada 2024.

"Sebelum maju, juga minta pertimbangan beliau, menyarankan sungkem kepada orangtua dan ziarah kubur," ujar dia.

Disinggung soal Bambang Pacul yang berasal dari PDI-P dan bukan merupakan partai pendukungnya, Respati menanggapi bahwa dirinya tidak melihat sosoknya dari perbedaan partai politik.

"Saya melihat bukan dari partai politiknya, kita melihat sosok. Sosok orangtua yang luar biasa bagi saya," tegasnya.

Seperti diketahui, Respati-Astrid saat mendaftarkan ke KPU diusung oleh partai KIM Plus, yakni Golkar, PAN, Gerindra, PSI, PKS, dan PKB.

Sumber