Panglima TNI Akan Kirim Pasukan yang Baru Pulang dari Filipina ke Lewotobi
Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto mengatakan saat ini pihaknya tengah melakukan upaya tanggap darurat di lokasi erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki, Flores Timur. Agus mengatakan prajurit yang telah pulang dari Filipina akan dikirim untuk membantu di lokasi erupsi Gunung Lewotobi.
"Sekarang kita sedang melaksanakan tanggap darurat Lewotobi. Kita buka dapur lapangan, kesehatan, kerja sama dengan Kementerian terkait, Kemensos, BNPB, kita ada di sana," kata Agus di TMP Kalibata, Jakarta Selatan, Minggu (10/11/2024).
"Hari ini mungkin pasukan yang dari Filipina yang membantu," sambungnya.
Agus mengatakan pasukan yang akan dikirim ialah pasukan yang telah membantu penanganan bencana alam badai tropis kristine di Filipina. Agus mengatakan bantuan yang dikirim ke Filipina itu akan kembali hari ini.
"Ada bencana alam di Filipina (prajurit) sudah kembali, 2 pesawat heli dengan 24 personel sudah kembali hari ini," ujarnya.
Sebagai informasi, sebanyak 11.445 orang dari berbagai desa terpaksa mengungsi akibat erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki. Mirisnya, sebanyak 650 warga di antaranya terserang berbagai penyakit, termasuk mengalami infeksi saluran pernapasan akut (ispa).
"Ada yang ISPA (117), hipertensi (78), dispepsia (38), faringitis (31), vulnus (30), myalgia (28), gastritis (26), chepalgia (22), dermatitis (18), osteoarthritis (15), arthralgia (14) common cold (14)," kata Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Flores Timur, Hery Lamawuran, dilansir detikBali, Minggu (10/11).
Lebih lanjut, dia menjelaskan ada yang terkena konstipasi (12), gingivitis (8), diare (8), low back pain (7), bronkitis (6), suspek TB paru (1), dan penyakit lainnya (116). Adapun totalnya 650.
Hery menjelaskan, belasan ribu warga mengungsi ke posko-posko yang disediakan pemerintah, rumah warga, dan ke berbagai wilayah yang jauh dari radius Gunung Lewotobi Laki-laki.
"Jumlah pengungsi 11.445, 625 bayi/balita, 20 disabilitas, 48 ibu hamil, 124 ibu menyusui, dan 1.143 lansia," ungkap Hery.
Lihat juga Video Penampakan Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi Lagi Siang Ini
[Gambas Video 20detik]