Pembangunan Pos Gabungan Pengamanan Presiden di Hambalang Bogor Sudah 71%

Pembangunan Pos Gabungan Pengamanan Presiden di Hambalang Bogor Sudah 71%

Jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Bogor meninjau pembangunan pos gabungan di sekitar kediaman Presiden Prabowo Subianto di Hambalang. Pembangunan pos tersebut sudah mencapai 71%.

Pj Bupati Bogor Bachril Bakri mengatakan Pemkab Bogot berkewajiban menyediakan sarana prasarana pendukung. Dia menargetkan pos gabungan selesai dalam dua minggu ke depan.

"Ini adalah kewajiban Pemerintah Kabupaten Bogor untuk menyediakan sarana prasarana pendukung, saat ini progresnya sudah di angka 71 persen. Targetnya dua minggu ke depan bisa selesai dan semoga bisa tercapai," ujar Bachril, Selasa (29/10/2024).

Turut mendampingi peninjauan tersebut Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro, Dandim 0621 Kabupaten Bogor Letkol Inf Anton Prasetyo, Kepala Staf Korem 061 Suryakencana Kolonel Cpl Lilik Siswanto, dan lain-lain. "Konstruksi bangunan pos pengamanan gabungan dibuat dengan konstruksi permanen terdiri dari dua lantai serta terdapat beberapa ruangan," jelasnya.

Di pos gabungan tersebut juga terdapat ruangan VIP yang digunakan sebagai tempat transit. Serta barak untuk para prajurit.

"Di pos ini nantinya ada ruang yang bisa digunakan jajaran tamu VIP sebagai tempat transit. Kemudian ada juga barak untuk para prajurit yang bertugas pengamanan di sekitar kediaman Presiden," terangnya.

Bachril bersama yang lain juga mendiskusikan beberapa kendala dan melengkapi kekurangannya. Serta beberapa hal administratif yang harus dilakukan.

"Agar pembangunan ini bisa berjalan dengan baik, termasuk juga meningkatkan sarana prasarana jalan menuju kediaman Presiden," pungkasnya.

Simak juga Video ‘Wiranto Presiden Gunakan Maung, Masa Menterinya Pakai Mercedes’

[Gambas Video 20detik]

Sumber