Pemkot Jaktim Bakal Cari Orangtua Bocah yang Main Skuter di Tengah Jalan
JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Timur akan mencari orangtua dan anak yang bermain skuter di tengah Jalan DR Sumarmo, Cakung.
Hal ini disampaikan Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Jakarta Timur Iin Mutmainah usai viralnya video yang menampilkan seorang anak tengah bermain skuter di tengah Jalan Dr Sumarmo, Cakung, Jakarta Timur.
"Betul, tentu identitas anak ini masih komunikasi atau ditanyakan kepada lingkungan aparat setempat," ujar Iin Mutmainah di Duren Sawit, Jakarta Timur, Senin (13/1/2025).
Iin mengimbau agar para orangtua mengawasi anaknya saat bermain. Hal ini perlu dilakukan agar kejadian serupa tak terulang lagi.
"Saya mengimbau, lingkungan warga, khususnya orangtua, agar mengetahui anak ketika bermain, apalagi masih dibawa umur, apalagi kondisi di jalan raya, jadi sangat mengganggu lalu lintas dan berbahaya," kata Iin.
Pemerintah Provinsi (pemprov) Jakarta dan Pemkot sudah menyiapkan sejumlah ruang terbuka hijau (RTH) untuk anak-anak bermain.
"Ada RPTRA (Ruang Publik Terpadu Ramah Anak), ada tempat untuk bermain anak, itu bisa dijadikan salah satu tempat untuk bermain," kata Iin.
Sebelumnya, video yang menampilkan seorang anak kecil sedang bermain skuter di tengah Jalan Dr Sumarmo, Cakung, Jakarta Timur yang ramai kendaraan bermotor beredar luas di media sosial.
Dalam video yang beredar, terlihat seorang anak kecil yang menggunakan kaus singlet berwarna putih dengan celana hitam tengah mengendarai skuter listrik saat kondisi lalu lintas di jalan raya itu tengah ramai pengendara.
Salah satu pengendara sempat meminta anak itu menepi. Namun, peringatan dari pengendara motor itu dihiraukan, sang anak masih terus melanjutkan perjalanannya di tengah jalan.
Akibatnya, anak kecil bersinglet putih itu nyaris tertabrak kendaraan yang tengah melintas di Jalan Dr Sumarmo, Cakung.
"Itu ibu bapaknya kemana ya ampun," kata perekam video.