Pemotor yang Lemparkan Batu ke Kaca Depan Bus Transjakarta di Lenteng Agung Ditangkap Polisi

Pemotor yang Lemparkan Batu ke Kaca Depan Bus Transjakarta di Lenteng Agung Ditangkap Polisi

JAKARTA, KOMPAS.com - Polisi berhasil menangkap HE (49), pengendara motor yang melemparkan batu ke kaca depan bus Transjakarta di Jalan Moch Kahfi II, Lenteng Agung, Jakarta Selatan.

"Telah diamankan seorang laki laki yang diduga melakukan perusakan kaca depan bus Transjakarta," kata Kapolsek Jagakarsa AKP Iwan Gunawan di Jakarta, dilansir dari Antara, Jumat (15/11/2024).

Iwan mengatakan, HE ditangkap pada Jumat siang tadi sekitar pukul 12.25 WIB.

Kepada polisi, ia mengaku nekat melemparkan batu ke kaca depan bus Transjakarta rute D21 usai terlibat cekcok dengan sang sopir bus.

"Sebelum kejadian, pengemudi bus Transjakarta dengan pelaku HE sempat cekcok karena sepeda motor yang dikendarainya dipepet bus," jelas Iwan.

Setelah kejadian pelemparan batu, PT Transjakarta melapor ke Polsek Jagakarsa, kemudian polisi melakukan penyelidikan.

"Setelah dilakukan penyelidikan telah berhasil mengamankan pelaku pelemparan kaca depan bus Transjakarta yang viral di media sosial," ujar Iwan.

Sebelumnya diberitakan, kaca bus Transjakarta pecah akibat dilempar batu pengendara motor di Jalan Moch Kahfi II, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Rabu (13/11/2024).

"Kerusakan kaca depan pecah, tidak ada korban dalam kejadian ini," ujar Kepala Departemen Humas dan CSR Transjakarta Ayu Wardhani saat dikonfirmasi, Kamis (14/11/2024).

Adapun dalam video yang beredar di Instagram @info_jabodetabek, mulanya pelaku yang mengendarai motor berhenti di belokan jalan. Tidak lama setelahnya, dia turun dari sepeda motornya.

Seketika itu, pelaku langsung melemparkan batu ke arah bus Transjakarta. Akibatnya, kaca bus pun pecah. Pelaku lalu melarikan diri menggunakan mtoronya.

Dari video yang tersebar di media sosial itu, dinarasikan peristiwa terjadi di Jalan Moch Kahfi II, Lenteng Agung, Jakarta Selatan.

Sumber