Perayaan Tahun Baru, Jaya Ancol (PJJA) Catat Pengunjung Tembus 78 Ribu Orang

Perayaan Tahun Baru, Jaya Ancol (PJJA) Catat Pengunjung Tembus 78 Ribu Orang

Bisnis.com, JAKARTA — Manajemen PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk. (PJAA) mencatat 78 ribu orang mengunjungi destinasi wisata keluarga di utara Jakarta itu di malam pergantian tahun baru, Selasa (31/12/2024).

Corporate Comunication PJAA Aryadi Eko Nugroho mengatakan lalam memeriahkan malam pergantian tahun itu, pihaknya menggelar konser musik musisi papan atas Indonesia.

"Data terakhir ada 78 ribu orang tercatat masuk Ancol hingga pergantian tahun," kata Aryadi, dikutip dari Antara, Rabu (1/1/2025).

Musisi yang mengisi konser musik itu adalah Ari Lasso, Jamrud, Kangen Band, the Virgin, Ana Zanet, Jamila, Selvi Aprilia dan dipandu oleh Ben Kasyafani dan juga Celline Evangelista.

Selain itu, pengunjung juga dihibur dengan penampilan "Voice of Baceprot" dan Fakedopp serta panggung musik spesial Gempita 2025 di Pantai Carnaval.

Pada puncak acara, ada pertunjukan drone light show yang menampilkan 1.000 drone diterbangkan di Pantai Carnaval Ancol yang membentuk sejumlah gambar dan tulisan.

Lalu pada saat pergantian tahun, ratusan letusan kembang api menggelegar di udara yang membuat pengunjung bersorak dan histeris.

Setelah pesta kembang api berlalu, pengunjung di kawasan Pantai Carnaval beranjak pulang ke rumah masing-masing.

Sementara itu konser musik masih berlangsung di lokasi lainnya di kawasan Ancol.

Sebelumnya Manajemen Ancol sendiri menargetkan 150 orang ribu mengunjungi destinasi wisata keluarga di Jakarta Utara tersebut saat puncak libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru).

"Target kami sekitar 140.000 sampai 150.000 pengunjung hadir menikmati segala macam fasilitas, kemeriahan, keceriaan, juga suguhan yang telah kami siapkan," kata VP Ancol Taman Impian Dimas Dwi Andriyanto saat konferensi pers di Ancol, Jakarta Utara, Senin (23/12/2024).

Adapun saat pergantian malam tahun baru 2025, dia mengatakan bahwa Ancol akan menyuguhkan pertunjukkan langit sebanyak 1.000 drone.

"Salah satu yang baru nanti kita akan menyelenggarakan pertunjukkan 1.000 drone," ujarnya menambahkan.

Dia menjelaskan bahwa 1.000 drone itu nantinya akan diterbangkan untuk membentuk beberapa formasi unik yang bertemakan Tahun Baru 2025.

Selain itu, Dimas mengatakan bahwa Ancol juga akan menghadirkan pertunjukkan kembang api di sepanjang pantai, dan berbagai pengisi acara dan band juga akan dihadirkan untuk menghibur pengunjung di panggung Pantai Carnaval Ancol.

Kemudian, dia menjelaskan bahwa konser pergantian tahun baru 2025 akan berlangsung dimulai pukul 21.00 WIB pada 31 Desember 2024, hingga pukul 00.00 WIB pada 1 Januari 2025.

Sumber