Pilar Saga Bagikan Makan Bergizi Gratis di Tangsel, Menunya Ayam Goreng hingga Buncis

Pilar Saga Bagikan Makan Bergizi Gratis di Tangsel, Menunya Ayam Goreng hingga Buncis

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com - Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ichsan membagikan makanan ke murid-murid TK Negeri Pembina 1 Tangsel dalam uji coba program Makan Bergizi Gratis (MBG), Kamis (5/12/2024).

Pantauan Kompas.com, Pilar yang mengenakan kemeja batik lengan panjang berwarna cokelat kuning memberikan satu per satu kotak berisi makanan ke murid Kelompok B2 TK tersebut.

Para murid yang duduk secara berkelompok di meja bundar pun menerima makanan tersebut dengan riang.

Di kotak makan itu, tampak nasi, ayam goreng, sayur buncis dan wortel, buah semangka, serta susu cokelat ukuran 50 mililiter.

Pilar lantas menghampiri salah satu murid bernama Rafi. Ia sempat membantu murid tersebut membuka kotak makanannya.

Kepada Rafi, Pilar menanyakan menu makanan yang disajikan. 

"Bagaimana dengan menu makanannya, suka tidak?" tanya Pilar kepada Rafi yang lantas dijawab dengan anggukan kepala bocah laki-laki itu.

Pilar juga menganjurkan Rafi untuk lebih dulu makan buah semangka yang tersaji guna memperlancar sistem pencernaan di dalam tubuh.

"Dimakan dulu semangkanya, setelah itu baru makanannya," kata Pilar kepada Rafi.

"Iya," jawab Rafi sambil menganggukan kepalanya kembali.

Setelah itu, Pilar berkeliling untuk memastikan makanan yang disajikan ke para murid habis tanpa sisa.

Sebagai informasi, TK Negeri Pembina 1 merupakan sekolah pertama di Tangsel yang melakukan uji coba makan bergizi gratis.

Nantinya, pemerintah kota Tangsel akan melakukan uji coba makan bergizi gratis di sekolah negeri lainnya dalam waktu dekat.

Sementara, realisasi program tersebut rencananya dimulai tahun 2025.

Sumber