PMI Tangsel Ajak Warga Donor Darah, Berikut Daftar Lokasinya
TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com - Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mengajak seluruh warga, khususnya di wilayah Tangsel untuk mendonorkan darahnya pada awal tahun 2025 ini.
Ajakan donor darah ini dilakukan untuk menjaga ketersediaan stok darah yang mengalami penurunan pasca-libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025.
“Kami mengimbau masyarakat untuk segera mendonorkan darahnya, terutama setelah libur panjang," ujar Pimpinan Unit Donor Darah (UDD) PMI Tangsel, Suhara saat dikonfirmasi, Jumat (10/1/2025).
Suhara berujar, total stok darah yang tersedia di PMI Tangsel saat ini berjumlah 442 kantong, yang mana ini diperkirakan hanya cukup untuk kebutuhan empat hari saja.
Dari jumlah tersebut, komponen darah merah golongan A hanya tersedia empat kantong, sedangkan golongan AB lima kantong.
“Komponen darah merah sangat penting, terutama bagi pasien ibu melahirkan atau yang membutuhkan transfusi intensif. Karena itu, partisipasi masyarakat sangat dibutuhkan,” kata dia.
Berikut daftar rumah sakit yang bermitra dengan UDDPMI Tangsel dan menyediakan fasilitas donor darah
RSUD Kota Tangsel
RIS Hospital
RS Bunda Ciputat
RSUD Serpong Utara
RS Bina Medika
RS Mitra keluarga
RS Permata Sarana Husada
RS Permata Pamulang
RS Eka Hospital
RS Sari Asih Ciputat
RS Premier Bintaro
RS Mulya
RS Cinta Kasih
RS Hermina Ciputat
RS Hermina serpong
RS IMC Bintaro
RS medika BSD
RS EMC Alam sutra
RS Pondok Indah Bintaro
RS Helsa Ciputat
RS Syarif Hidayatullah
RSIA Buah Hati Ciputat
RSIA Buah Hati Pamulang
RS Insan Permata
RS Dinda
RSIA Vitalaya
RS THT Bedah Proklamasi
RS Mitra keluarga Pamulang
RS Dhia
RS Permata Dalima
RS Asshobirin
RS Jiwa Dharma
RS Via Medika
Bintaro Women and Children Clinic (BWCC)
RSUD Petukangan
RS Hermina Bitung
RST Dompet Dhuafa
RSUD Kota Tangerang
Mandaya Royal Puri Hospital
RS Bhayangkara Lemdiklat Polri
RS PMI Bogor
RSUD Leuwiliang Kab Bogor
RSUD Kota Bogor
RS Kartini
RS Brawijaya Sawangan
RS Pena 98
RS Hermina Depok
RS Mulya
RS Murni Asih Ciledug
RS Tiara
RSUD Khidmat Sehat Afiat Depok
RS Citra Arafiq
RS Pratiwi
RS Bunda Sejati
RS Hermina Tangerang
RS Mitra Keluarga Gading Serpong
RS Hermina Priuk
RS Jantung Diagram Cinere
UDD PMI Kab Lebak
RS Medika Lestari Tangerang
RS Uni Medika Sepatan
RS Siloam Kelapa Dua
RSUD Kota Bogor
RS Bunda Sejahtera
RS Selaras Cisauk
RSUD Ciawi Kab Bogor
RS Murni Teguh Ciledug
RSUD Anugerah Sehat Afiat Depok
RS dr Abdul Radjak Cengkareng
RS Primaya Pasar Kemis
RS Hermina Ciledug