[POPULER REGIONAL] Presiden Prabowo Tinjau Proyek Food Estate | Pertemuan Tertutup Jokowi dan Prabowo

[POPULER REGIONAL] Presiden Prabowo Tinjau Proyek Food Estate | Pertemuan Tertutup Jokowi dan Prabowo

KOMPAS.com - Berita tentang Presiden Prabowo Subianto mengunjungi proyek Food Estate di Merauke menjadi perhatian pembaca.

Proyek tersebut diharapkan menjadi model pertanian terpadu yang mampu meningkatkan produktivitas pangan nasional dan kesejahteraan petani di kawasan. 

Sementara itu, pertemuan Prabowo dengan mantan Presiden Joko Widodo di Solo, Jateng, juga jadi sorotan. 

Pertemuan tersebut digelar secara terutup. Kedua tokoh nasional itu juga tampak makan malam bersama Wedangan Omah Semar, Laweyan. 

Baca berita populer regional secara lengkap  

Dok. Kementan Menteri Pertanian RI Andi Amran Sulaiman mendampingi kunjungan Presiden Prabowo Subianto ke Kabupaten Merauke, Papua Selatan, pada Minggu (3/11/2024) pagi waktu setempat. Adapun Merauke diproyeksikan sebagai salah satu lokasi pengembangan kawasan sentra produksi pangan di wilayah Indonesia timur. Merauke didorong dapat memenuhi kebutuhan pangan nasional.

Prabowo disambut oleh Menteri Pertanian Andi Amran, Panglima TNI, Wakil Kepala Staf Angkatan Darat, Panglima Komandan Gabungan Wilayah III, Pangdam XVII Cenderawasih, Kapolda Papua, Dandrem 174/ATW, Penjabat Gubernur Papua Selatan, serta jajaran Musyawarah Pimpinan Daerah (Muspida) Papua Selatan. 

Pada kunjungan kali ini, Presiden Prabowo akan meninjau proyek strategis nasional food estate di Papua Selatan.

Selain itu, Presiden dijadwalkan ke Wanam, Distrik Ilwayab, untuk meninjau proyek serupa. 

Di Wanam, Prabowo akan berdialog dengan masyarakat dan pemangku kepentingan lokal mengenai strategi pemberdayaan dan pengelolaan lahan produktif.

Baca berita selengkapnya Prabowo Subianto Tinjau Proyek Food Estate di Merauke

KOMPAS.COM/Fristin Intan Sulistyowati Presiden Prabowo Subianto dan Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi), makan malam di Wedangan Omah Semar, Jalan Duku Satu, Kelurahan Jajar, Kecamatan Laweyan, Kota Solo, Jawa Tengah (Jateng), pada Minggu (3/11/2024).

Presiden Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi) di Kota Solo, Jawa Tengah, pada Minggu (3/10/2024). 

Namun, pertemuan tersebut berlangsung secara tertutup di kediaman Jokowi yang terletak di Jalan Kutai Utara, Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari. Prabowo tiba di lokasi sekitar pukul 18.20 WIB. 

Saat kedatangannya, tidak terlihat adanya pengamanan yang ketat seperti biasanya. 

Prabowo tampak menggunakan mobil Alphard putih dengan pelat nomor B 2095 ZZH. Sesaat sebelum memasuki gang Kutai Utara, Prabowo membuka kaca mobilnya dan melambaikan tangan kepada awak media yang hadir.

Baca berita selengkapnya Prabowo dan Jokowi Bertemu di Solo, Detail Pertemuan Tertutup

ANTARA/Hayaturrahmah M Johar (kanan), imigran etnis Rohingya di Aceh Timur, Jumat (1/11/2024).

Menurut M Johar, uang tersebut dikumpulkan terlebih dahulu sebelum diserahkan kepada agen yang mereka sebut sebagai penyalur, sebelum berangkat melalui laut.

Lalu untuk tiba di perairan Indonesia, Johar dan rekan-rekannya menghabiskan waktu 21 hari di laut. 

Menurutnya, saat itu ada 97 orang, namun sayangnya enam di antaranya meninggal dunia sebelum mencapai daratan.

"Saya bersama kakak saya, Asma. Sayangnya, Asma meninggal di laut karena tidak bisa berenang. Kakak saya terluka terkena karang dan kepalanya berdarah," ungkap M Johar dengan penuh kesedihan.

Baca berita selengkapnya Pengungsi Rohingya Bayar Rp 32 Juta untuk Dibawa Kapal dari Myanmar ke Aceh

Tangkapan layar Tiktok @sadbor86 Polres Sukabumi menangkap Tiktokter asal Sukabumi, Gunawan alias Sadbor karena diduga terlibat judi online, Kamis (31/10/2024).

Kepala Desa Bojongkembar, Solehudin Wahid, menceritakan, warga di Kampung Babakan Baru, Desa Bojongkembar, RT 5/RW 9, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, sebagian besar berprofesi sebagai pembuat kicimpring, buruh pabrik, hingga petani manggis. 

Namun usai Gunawan Sadbor mempopulerkan joget di TikTok, banyak warga yang mencoba peruntungan jadi konten kreator. 

"Di sini beragam profesi, ada buruh pabrik, pembuat enye (kicimpring), hingga petani manggis musiman," kata Solehudin saat ditemui di Kampung Babakan Baru. 

Menurutnya, tak sedikit warga yang kemudian menyambi dengan melakukan joget di TikTok demi memperoleh tambahan penghasilan.

Baca berita selengkapnya Sebelum Heboh Live TikTok, Warga Kampung di Sukabumi Hanya Bekerja Jadi Buruh dan Petani

(Penulis Riki Achmad Saepulloh, Fristin Intan Sulistyowati,  | Editor Reni Susanti, Teuku Muhammad Valdy Arief)

 

 

Sumber