Pramono Anung Enggan Komentari Pertemuan RK dengan Prabowo-Jokowi
JAKARTA, KOMPAS.com - Calon gubernur Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung enggan mengomentari pertemuan cagub nomor urut 1 Ridwan Kamil dengan presiden Prabowo Subianto dan mantan presiden Joko Widodo.
"Terhadap pasangan lain saya enggak mau komentar," kata Pramono Anung saat ditemui di Jakarta Pusat, Minggu (3/11/2024).
Politikus PDI-P ini justru mengeklaim bahwa ia mendapatkan dukungan dari banyak ulama.
Pramono pun bersyukur atas dukungan yang ia peroleh tersebut.
"Terhadap apa yang saya bertemu dengan banyak tokoh, termasuk dengan kayak KH Said Aqil, dengan beberapa ulama-ulama yang besar, abaib-abaib, yang alhamdulillah mereka men-support saya. Tapi untuk pasangan lain saya enggak mau komentar," ujar dia.
Ditemui di lain kesempatan, Pramono Anung masih enggan memberikan tanggapannya terhadap pertemuan Ridwan Kamil dengan Prabowo-Jokowi.
Ia hanya mendoakan agar seluruh kandidat pada Pilkada Jakarta 2024 sehat.
"Kalau saya ya, Alhamdulillah, kita doakan semuanya sehat," kata dia saat ditemui di Jakarta Timur, Minggu (3/11/2024).
Diketahui, Ridwan Kamil bertemu dengan Prabowo untuk makan malam bersama di Rumah Makan Garuda di daerah Sabang, Jakarta Pusat, pada Kamis (31/10/2024) malam.
Saat makan malam dengan Prabowo, Ridwan Kamil mengaku membahas soal Ibu Kota Negara (IKN) dan beberapa hal yang bersifat pribadi.
Sehari berselang, Jumat (1/11/2024), Ridwan Kamil langsung bertolak ke Solo, Jawa Tengah, untuk menemui Jokowi.
Ridwan Kamil mengaku diberi wejangan dan saran terkait membangun Jakarta saat bertemu Jokowi.