Pramono Pastikan Tidak Bawa ASN dari Luar untuk Isi Jabatan di Pemprov Jakarta
JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur Jakarta terpilih, Pramono Anung, memastikan dirinya tidak akan mempekerjakan aparatur sipil negara (ASN) dari luar Jakarta untuk mengisi jabatan di Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jakarta.
Pramono mengatakan, dirinya dan wakil gubernur Jakarta terpilih, Rano Karno, akan berupaya mengoptimalkan ASN yang berada di lingkungan Pemprov Jakarta untuk mengurusi persoalan Jakarta.
"Karakter kepemimpinan saya yang selama ini saya yakini dan saya anut, di mana pun saya bekerja saya tidak pernah membawa ASN dari luar. Jadi ASN yang saya akan optimalkan adalah ASN yang ada di Jakarta," kata Pramono di Cipete, Kamis (9/1/2025).
Sikap yang demikian, kata Pramono, telah dia terapkan di beberapa jabatan yang diembannya sebelumnya. Dia memberikan contoh ketika menjabat sebagai Menteri Sekretaris Kabinet dan Wakil Ketua DPR RI.
Pramono mengatakan, dirinya percaya terhadap potensi ASN di Jakarta saat ia menjabat sebagai gubernur Jakarta.
"Ketika menjadi pimpinan DPR, menjadi Sekretaris Presiden, menjadi Menteri dua periode, saya tidak pernah membawa ASN dari luar. Saya yakini bahwa ASN di dalam, termasuk yang di Jakarta ini, menjadi modal dasar yang luar biasa untuk bekerja saat ini," tambah dia.
Untuk diketahui, KPUD Jakarta telah menetapkan paslon nomor urut 3, Pramono Anung-Rano Karno, menang satu putaran Pilkada Jakarta dengan perolehan suara 50,07 persen.
Dari hasil rekapitulasi, Ridwan Kamil-Suswono memperoleh 1.718.160 suara, Dharma Pongrekun-Kun Wardana 459.230 suara, dan Pramono Anung-Rano Karno 2.183.239 suara.
Kini KPUD Jakarta telah memastikan kehadiran Pramono Anung-Rano Karno dalam acara penetapan gubernur dan wakil gubernur Jakarta terpilih, Kamis (9/1/2025) mendatang.
Kehadiran politisi PDIP itu dipastikan setelah KPUD Jakarta memberikan undangan penetapan gubernur dan wakil gubernur terpilih kepada Pramono Anung dan Rano Karno.
"Tadi agenda kami mengantarkan itu (surat undangan), sekaligus memastikan Bang Doel hadir. Beberapa pasangan calon juga sudah memastikan hadir ya, Mas Pram kemarin juga kami datang, (memastikan) hadir," kata Ketua KPUD Jakarta Wahyu Dinata saat ditemui di Lebak Bulus, Selasa (7/1/2025).
Acara penetapan tersebut bakal digelar di Hotel Pullman, Jakarta Barat pukul 13.00 WIB.