Pria Jaktim Viral Ancam Ibu dan Adik Kerap Marah Tanpa Sebab

Pria Jaktim Viral Ancam Ibu dan Adik Kerap Marah Tanpa Sebab

Polres Metro Jakarta Timur menangkap pria berinisial MRM, yang disebut mengancam ibu dan adik perempuannya. MRM disebut kerap marah-marah tanpa alasan.

"Menurut ibu kandung korban, anaknya ini sering mengamuk tanpa alasan, sering marah-marah tanpa alasan. Jadi ibunya ini sudah putus asa lah ya," kata Kasat Reskrim Polres Metro Jaktim AKBP Armunanto Hutahaean dalam video yang diterima detikcom, Rabu (8/1/2025).

MRM diduga sudah kerap marah. Adik perempuannya yang berinisial AF (23) sempat membuat laporan ke Polsek Kramat Jati pada Agustus 2024.

"Adik kandung dari terduga pelaku, pernah datang ke Polsek Kramat Jati untuk membuat laporan. Karena sudah tidak kuat dengan perlakuan kakak kandungnya itu sendiri, yang sering marah-marah tanpa sebab, sering mengancam-ngancam, bahkan ibunya pun sering dibentak-bentak," katanya.

Namun, pada saat itu, laporan di kantor polisi batal dibuat. Ketika itu, ketua RT tempat keluarga ini tinggal menyarankan agar persoalan tersebut diselesaikan secara kekeluargaan.

"Pada saat itu, almarhum ayah korban, memohon kepada pihak kepolisian agar tidak membuat laporan, karena permasalahan ini akan diselesaikan secara kekeluargaan. Termasuk Pak RT pun memohon, dan pada saat itu juga memang dilakukan mediasi secara kekeluargaan yang didampingi oleh Pak RT setempat," jelasnya.

Beberapa waktu kemudian, MRM diduga berulah lagi. Sang adik pun merekam video dan memviralkannya di medsos.

Kali ini, pihak keluarga juga enggan membuat laporan ke pihak kepolisian. Pihak keluarga meminta agar MRM dites kejiwaannya.

"Itu yang perlu saya luruskan. Jadi bukan kami yang menolak, namun pihak keluarga yang memohon agar tidak dibuatkan laporan polisi. Yang sekarang pun terjadi demikian. Pihak keluarganya tidak mau dibuatkan laporan polisi. Namun memohon untuk anaknya bisa dirawat di rumah sakit kejiwaan," ungkap dia.

Lihat juga video Praka Riswandi Ancam Ibu Masykur Kalau Sayang Anak, Kirim Rp 50 Juta!

[Gambas Video 20detik]

Simak berita selengkapnya di halaman selanjutnya.

Kasus tersebut ramai dibahas warganet di medsos setelah perempuan yang merupakan sang adik berinisial AF (23) mengunggah video cekcok bersama kakak lelakinya, MRM. Polisi menjelaskan duduk perkara cekcok kakak-adik yang viral tersebut.

"Sudah ditangani. Mereka berantem antara kakak dan adik," kata Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Nicolas Ary Lilipaly.

Polisi mengatakan AF menyesal setelah video yang diunggahnya viral di medsos. AF juga mengatakan tak akan membuat laporan ke polisi terkait perbuatan kakaknya.

"Adiknya yang upload tidak mau membuat laporan polisi dan dia merasa menyesal telah meng-upload video tersebut karena emosi sama kakaknya," tuturnya.

AF bersama ibunya meminta agar sang kakak diperiksa kejiwaannya. Polisi berkoordinasi dengan pihak Rumah Sakit Khusus Daerah (RSKD) Duren Sawit dan Dinas Sosial (Dinsos) Jakarta untuk menangani pria yang diadukan itu.

"Adiknya dan ibunya meminta bantuan pihak kepolisian untuk dilakukan pemeriksaan kejiwaan kakaknya. Pihak Polrestro Jaktim sudah berkoordinasi dengan RSKD dan Dinsos," katanya.

Lihat juga video Praka Riswandi Ancam Ibu Masykur Kalau Sayang Anak, Kirim Rp 50 Juta!

[Gambas Video 20detik]

Sumber