Pria yang Ancam Mahasiswa Pakai Sajam di Koja Menyerahkan Diri
JAKARTA, KOMPAS.com - AR (28), menyerahkan diri ke Polsek Koja usai mengancam mahasiswa berinisial MH (24) dengan menggunakan senjata tajam (sajam) di depan Kedai Say Hi Coffee, Jalan Mantang Blok K, No 8 RT 03, RW 01, Kelurahan Lagoa, Kecamatan Koja, Jakarta Utara, Minggu (10/11/2025).
"Pada hari Minggu, 10 November 2024, jam 22.00 WIB, pelaku menyerahkan diri ke kantor Polsek Koja," ujar Kapolsek Koja Kompol Andry Suharto saat dikonfirmasi Kompas.com, Selasa (12/11/2024).
Kejadian itu berawal saat MH tengah mengendarai sepeda motor dan ingin mampir ke Kedai Say Hi Coffee.
"Lalu, korban membelokkan sepeda motornya untuk diparkirkan," kata Andry.
Saat korban ingin belok ke kafe, pelaku mengendarai sepeda motornya dengan kencang dan hampir menabrak MH.
"Kemudian, pelaku berhenti dan mendatangi korban, lalu terjadilah cekcok mulut, akhirnya dilerai warga," ucap Andry.
Usai dilerai warga, AR meninggalkan lokasi. Namun, karena merasa belum puas, dia datang kembali dengan membawa celurit.
AR langsung mengacungkan sajam itu ke arah korban. Bukannya takut, MH malah memegang sajam pelaku.
Melihat hal itu, AR pergi begitu saja meninggalkan MH. Merasa terancam, MH melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Koja.
Video AR yang sedang mengancam MH dengan sajam beredar di media sosial. Mengetahui hal itu, polisi langsung mendatangi tempat kejadian perkara (TKP).
"Kami mendatangi TKP, memeriksa saksi-saksi dan berhasil menemukan korban," ujar Andry.
Dari hasil pemeriksaan, polisi berhasil mengidentifikasi identitas pelaku.
Mengetahui video pengancaman itu viral di media sosial, pelaku akhirnya menyerahkan diri ke Polsek Koja.