Ragam Gagasan 3 Paslon di Debat Kedua Pilkada Jakarta
Debat kedua Pilkada Jakarta 2024 sukses digelar semalam. Tiga pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta mengikuti debat di atas panggung.
Tiga paslon yang mengikuti debat ini ialah Ridwan Kamil-Suswono, Dharma Pongrekun-Kun Wardana serta Pramono Anung-Rano Karno. Tema debat kedua ini ialah ‘Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial’.
Ada enam subtema yang meliputi infrastruktur terintegrasi dan pelayanan dasar prima, pendidikan dan kesehatan, penanganan ketimpangan sosial, pembangunan ekonomi digital dan UMKM, pariwisata dan ekonomi kreatif, inflasi bahan pokok. KPU DKI Jakarta menyebut debat terbagi dalam enam segmen.
Ketiga cagub-cawagub saling beradu gagasan terbaiknya. Calon gubernur Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil menawarkan aplikasi curhat untuk warga Jakarta dan mobil curhat. Hal tersebut menurutnya penting karena Jakarta termasuk salah satu kota dengan tingkat stres tertinggi.
"Jakarta sebagai kota stres nomor 9 kita streskan masalah stresnya, ketika butuh curhat ada aplikasi maupun mobil curhat jika dibutuhkan," kata RK, sapaan akrabnya dalam debat kedua Pilkada Jakarta, Minggu (27/10/2024).
Dalam kesempatan itu Ridwan Kamil juga mengatakan akan memastikan makan bergizi gratis dijalankan sesuai dengan arahan Presiden Prabowo. Program tersebut akan dijalankan dengan menyasar segmen tertentu yang sangat membutuhkan di Jakarta.
Tak hanya itu jika terpilih, RK-Suswono memastikan Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus yang ada di era Anies Baswedan tidak akan dihapus. Alih-alih dihapus, pihaknya justru mengaku akan meningkatkan program tersebut.
"KJP plus di era Pak Anies tidak dihapus, bahkan ditingkatkan," kata Suswono dalam Debat Kedua Pilkada Jakarta yang dilihat virtual, Minggu (27/10/2024).
Sementara itu, cagub-cawagub nomor urut 2, Dharma Pongrekun dan Kun Wardana menjanjikan internet gratis. Hal ini untuk mendorong ekonomi digital.
"Kita akan memberikan internet gratis untuk semua rumah di Jakarta," kata Kun Wardana.
Paslon nomor urut 2 ini juga menyampaikan akan mengembangkan aplikasi JAKI. Kun menyebut pihaknya ingin JAKI dilengkapi aplikasi ojek online tanpa potongan bagi pengemudinya.
"Kita juga akan memberikan aplikasi ya di dalam JAKI menjadi super apps, super portal, di sana ada aplikasi kesehatan, pendidikan keuangan, bahkan transportasi," ujar Kun.
Dia mengatakan JAKI akan dilengkapi layanan ojol. Para pengemudi ojol di JAKI tak akan kena potongan.
"Rencananya kita ingin membuat aplikasi ojek online dengan memberikan kesejahteraan yang lebih bagi para ojol, yaitu dengan tidak adanya potongan bagi para ojol dan memberikan BPJS kesehatan gratis dan BPJS Ketenagakerjaan untuk jaminan kecelakaan kerja dan kematian, gratis untuk mereka," ujarnya.
Pada kesempatan menyampaikan gagasan dan programnya, cagub Jakarta nomor urut 3 Pramono Anung berjanji akan memberikan sarapan gratis jika terpilih nanti. Dia menyebut program itu akan menunjang program makan bergizi gratis yang telah dilakukan Presiden Prabowo Subianto.
Pramono mulanya menyinggung bahwa dirinya berasal dari keluarga sederhana. Karena itu, dia menjanjikan akan memberikan sarapan gratis untuk menunjang program makan siang bergizi gratis yang digagas Presiden Prabowo.
"Saya kebetulan dari keluarga yang sangat sederhana, untuk itu, kami akan menunjang program yang dilakukan oleh pemerintah pusat, oleh Presiden Prabowo Subianto yaitu makan siang gratis, maka kami akan berikan sarapan gratis di pagi hari," katanya.
Sementara calon wakilnya, Rano Karno atau Doel menekankan pentingnya menciptakan pangan murah dalam rangka mengendalikan inflasi di ibu kota.
Menurutnya, hal ini salah satunya bisa diwujudkan dengan memperpendek rantai pasok pangan. Cara untuk mewujudkannya ialah dengan memanfaatkan sistem contract farming.
"Kita harus menciptakan pangan murah seperti saya sampaikan tadi. Dan kita juga harus memperpendek rantai pasok dengan sistem contract farming," kata Rano Karno, dalam Debat Cagub-Cawagub DKI Jakarta di Beach City International Stadium, Jakarta Utara, Minggu (27/10/2024).
Saksikan pembahasan lengkapnya hanya di program detikPagi edisi Senin (28/10/2024). Nikmati terus menu sarapan informasi khas detikPagi secara langsung langsung (live streaming) pada Senin-Jumat, pukul 08.00-11.00 WIB, di 20.detik.com dan TikTok detikcom. Tidak hanya menyimak, detikers juga bisa berbagi ide, cerita, hingga membagikan pertanyaan lewat kolom live chat.
"Detik Pagi, Jangan Tidur Lagi!"