RK-Dharma-Pramono Maju ke Podium Jelang Segmen Akhir Debat Cawagub, Ada Apa?
Debat Pilgub Jakarta 2024 berlangsung dalam beberapa segmen, salah satunya segmen calon wakil gubernur (cawagub). Ada momen menarik di ujung segmen yang diikuti Cawagub nomor urut 1 Suswono, Cawagub nomor urut 2 Kun Wardana, dan Cawagub nomor urut 3 Rano Karno.
Debat digelar di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta Utara, Minggu (27/10/2024). Dalam acara itu, hadir juga Cagub nomor urut 1 Ridwan Kamil, Cagub nomor urut 2 Dharma Pongrekun, Cagub nomor urut 3 Pramono Anung.
Sesi yang diikuti para cawagub itu berlangsung pada segmen 3. Saat para cawagub berdiri di podium, para cagub duduk di kursi yang posisinya di belakang podium.
Momen menarik terlihat saat moderator hendak menutup segmen itu. Pasalnya, terlihat RK langsung berdiri dan berjalan menuju podium Suswono berdiri.
RK tampak langsung merangkul Suswono dari belakang. RK tampak menepuk bahu Suswono seperti memberikan dukungan.
Di bagian tengah panggung, terlihat Dharma juga berdiri menuju podium Kun. Dharma menepuk bahu Kun dari belakang dan tampak menyampaikan sesuatu.
Di sebelah kanan panggung, Pramono langsung mengajak Rano berbincang. Keduanya berbincang di podium tempat Rano berdiri.
Setelah itu, segmen pun ditutup oleh moderator. Para paslon pun langsung berjalan menuju belakang panggung selama jeda.
Simak Video Gaya 3 Paslon Pilgub Jakarta saat Tiba di Venue Debat Kedua
[Gambas Video 20detik]