RK Makan Bareng Prabowo, Pramono: Saya Lebih Sering Ketemu
Calon gubernur (cagub) DKI Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil atau RK, mengunggah foto makan malam bersama Presiden Prabowo Subianto. Cagub nomor urut 3, Pramono Anung, merespons pertemuan tersebut.
"Alhamdulillah Pak Presiden sehat dan Bang RK sehat," kata Pramono di Jagakarsa, Jakarta Selatan, Jumat (1/11/2024).
Saat ditanya apakah menganggap pertemuan tersebut sebagai bentuk dukungan dari Prabowo kepada RK, Pramono bersyukur keduanya sehat.
"Alhamdulillah Bapak Presiden sehat Bung RK sehat," ujar.
Kemudian, Pramono menjawab pertanyaan apakah ada rencana juga untuk bertemu Prabowo. Dia mengaku lebih sering bertemu dengan Prabowo daripada RK bertemu Prabowo.
"Saya sudah lebih sering ketemu (Prabowo)," imbuhnya.
Sebelumnya, mantan Gubernur Jawa Barat itu mengunggah pertemuan dengan Prabowo di Instagramnya, Kamis (31/10) malam.
RK mengatakan Prabowo sempat melempar guyon soal kekhawatiran berat badannya naik usai makan malam bersama. RK mengatakan makan malam tersebut berlangsung di sebuah restoran, Sabang, Jakarta Pusat.
"‘Gara-gara makan malam ini, berat badan saya pasti nambah 1,5 kg’, canda Pak Prabowo ke saya. Duh rejeki anak soleh, diajak makan malam di Resto Garuda Jalan Sabang," tulis RK dalam kolom keterangan.
RK mengatakan kebiasaannya menyantap nasi Padang dengan tangan. "Kalo makan nasi Padang saya harus pake tangan, dari dulu saya begitu," tulis RK.
Dia menyampaikan makan malam dengan Prabowo berlangsung selama sejam. Selain gurauan, lanjut RK, dirinya dan Prabowo membahas banyak hal.
"Alhamdulillah, 1 jam bersenda gurau dan berdiskusi banyak hal," ujar RK.
Mantan Wali Kota Bandung ini mengaku diberi nasihat terbaik oleh Prabowo. Dia lalu menutup kalimat di kolom keterangan IG dengan mendoakan Prabowo.
"‘Tetap semangat dan jangan menyerah’, nasihat terbaik malam ini dari beliau. Terima Pak Presiden untuk waktu yang sangat istimewa ini. Semoga Bapak sehat dan sukses dalam hari-hari memimpin negeri ini," tutup RK.