Rob di Sekitar JIS Meluap Lagi Siang Ini, KRL Lintas Priok Masih Operasi
Banjir luapan air laut (rob) di sekitar Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara (Jakut), mulai meluap lagi siang ini. Perjalanan kereta rel listrik (KRL) lintas Tanjung Priok-Ancol dan sebaliknya masih beroperasi.
Pantauan detikcom di lokasi, Rabu (18/12/2024), air meluap di sekitar perlintasan kereta JIS sekitar pukul 10.30 WIB. Ketinggian air sekitar 2-5 sentimeter.
KRL Tanjung Priok arah Ancol harus melewati rel sisi utara. Rel itu tergenang air tepat di sekitar perlintasan.
Imbasnya, KRL atau commuter line arah tersebut harus melaju dengan kecepatan rendah saat melintas. Namun sebaliknya, KRL dari Ancol ke Tanjung Priok masih lebih kencang, karena relnya belum tergenang air.
Terpantau, petugas jaga lintasan (PJL) berjaga di lokasi. Mereka menjaga KRL agar melaju perlahan saat lewat perlintasan.
Tak hanya itu, PJL ikut mengantisipasi air meluap di sekitar rel. Antisipasi dilakukan dengan cara meletakkan batu kerikil yang dimasukkan ke karung, lalu ditata di samping rel kereta.
Selaras, upaya ini membuat air berbelok ke sisi lain sehingga tak menggenangi rel kereta. Adapun para pengendara yang hendak melintas harus lebih bersabar karena KRL melaju lebih pelan.
Di lokasi, terlihat juga petugas dari Satpol PP, Dinas Perhubungan, hingga petugas kelurahan yang memantau lokasi dan turut mengatur lalu lintas.
Simak Video 19 Perjalanan KRL Jakarta Kota-Priok Batal gegara Banjir Rob
[Gambas Video 20detik]