Senggolan di Jalan Berujung Koboi Depok Umbar Tembakan
Aksi ‘koboi’ jalanan kembali terjadi. Setelah viral kejadian di Tol Bekasi, kini muncul aksi serupa di wilayah Cinere, Kota Depok, Jawa Barat.
Seorang pengendara mobil dilaporkan menodongkan senjata api kepada pengemudi lain. Pelaku bahkan sempat melepaskan tembakan ke udara.
Peristiwa tersebut terjadi di Jalan Bandung Blok M, Cinere, Depok, pada Jumat, 15 November 2024. Kejadian diawali perceokcokan gegara kedua kendaraan nyaris senggolan. Berikut informasinya yang dirangkum detikcom, Minggu (17/11/2024).
Kapolres Metro Depok Kombes Arya Perdana menjelaskan peristiwa tersebut diawali perselisihan antara pengemudi mobil Kijang dan Toyota Hilux. Kejadian diawali dua kendaraan tersebut saling pepet-pepetan di jalanan.
"Jadi kemarin sore itu ada kejadian mobil pepet-pepetan, mobil Kijang sama Hilux warna hitam," kata Arya saat dihubungi detikcom, Sabtu (16/11).
Percekcokan kedua pengendara itu berbuntut panjang. Tiba-tiba saja pelaku yang diduga pengemudi mobil Hilux mengeluarkan senjata api dan meletuskan tembakan ke udara.
"Nah, setelah itu mobil Kijang yang dipepet, mereka berseterulah, berdebat segala macam. Mobil Hilux hitam ini orangnya keluar, terus dia berdebat kencang, dikeluarin-lah senjata, dia tembak ke atas," jelas Arya.
Korban berinisial GLPS melaporkan kejadian tersebut ke polisi. Saat ini pihak kepolisian tengah menyelidiki pengemudi ‘koboi’ tersebut.
Kombes Arya mengatakan korban dan pelaku tidak saling kenal. Polisi akan mengecek CCTV untuk menelusuri pelaku.
"Tapi dia nggak tahu itu (siapa pelakunya) dan dia juga nggak tahu itu siapa, dia cuma tahu itu mobil Hilux warna hitam dan nopolnya dia juga nggak tahu. Kita nggak tahu siapa pelakunya, masih penyelidikan. Kita masih lihat CCTV dan segala macamnya," imbuhnya.
Lihat juga Video Kronologi Pengusaha Tembaki Ban Pajero di Demak saat Gagal Nyalip
[Gambas Video 20detik]
Baca selengkapnya di halaman selanjutnya…..
Sementara itu, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi menjelaskan kronologi penembakan tersebut. Korban berinisial GLPS saat itu mengendarai mobil bersama abangnya.
Saat melintas di jalanan, korban bertemu dengan mobil pelaku. Awalnya, kedua kendaraan ini nyaris bersenggolan.
"Kemudian terjadi persitegangan antara korban dan pelaku karena hampir senggolan," kata Ade Ary, Sabtu (16/11).
Korban saat itu merasa permasalahan selesai. Korban pun menyelesaikan urusannya dengan kliennya di lokasi yang tak jauh dari tempat kejadian perkara (TKP).
"Sekitar 2 jam kemudian diduga pelaku sengaja mencari korban dan ketemu di jalan," imbuh Ade Ary.
Pelaku yang saat itu juga mengendarai mobil diduga mengkuti korban. Setiba di Jalan Bandung Blok M, Cinere, Depok, pelaku menghadang mobil korban.
"Kemudian diduga pelaku menodongkan senjata api ke arah korban dan abangnya," katanya.
Tak hanya itu, pelaku juga diduga menganiaya korban.
"Pelaku menonjok korban yang masih di dalam mobil," ujarnya.
Setelah menganiaya korban, pelaku menakut-nakuti dengan meletuskan tembakan ke udara. Beruntung tembakan itu tidak melukai korban.
"Pelaku meletuskan senjata api satu kali ke udara, lalu kabur," jelasnya.