Singgung Ada Sosok yang Ingin Menggantikan Dirinya, Megawati: Gile!

Singgung Ada Sosok yang Ingin Menggantikan Dirinya, Megawati: Gile!

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menyinggung ada sosok yang ingin menempati kursi ketua umum menggantikan dirinya.

Namun, menurut dia, para kader PDIP tidak mau posisinya digantikan oleh orang lain.

"Tapi anak buahku nek ngene kabeh (kalau begini semua), emoh (saya enggak mau), lha terus ada yang kepengin, hoho, gileee," ujar Presiden kelima RI ini.

Ia lantas kembali berseloroh dengan kader-kadernya apakah ingin ketua umum selain dirinya.

"Mau enggak kalau sampean kepengin Niko (Niko Siahaan jadi Ketua Umum)?" tanya Megawati ke kadernya.

"Emoh (tidak)," jawab kader-kader PDI-P.

Sumber