Survei Litbang Kompas: Gen Z Dominan Pilih RK-Suswono, Pramono-Rano Disukai Generasi Lebih Tua

Survei Litbang Kompas: Gen Z Dominan Pilih RK-Suswono, Pramono-Rano Disukai Generasi Lebih Tua

JAKARTA, KOMPAS.com - Survei Litbang Kompas menunjukkan, pemilih pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil-Suswono didominasi generasi Z dan generasi Y atau milenial.

Berdasarkan hasil survei, sebanyak 40,6 persen responden generasi Z atau anak muda di bawah usia 28 tahun memilih Ridwan Kamil-Suswono.

Jumlah itu lebih banyak dibanding generasi Z yang memilih pasangan calon gubernur Jakarta nomor urut 2, Dharma Pongrekun-Kun Wardana 4,2 persen dan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung-Rano Karno 31,3 persen.

Ada juga generasi Z yang belum menentukan pilihannya sebesar 23,9 persen.

"Semakin muda pemilih cenderung memilih Ridwan Kamil-Suswono, semakin dewasa pemilih cenderung memilih Pramono-Rano," demikian hasil survei Litbang Kompas, dikutip Kompas.com, Selasa (5/11/2024).

Sementara, Ridwan Kamil-Suswono dan Pramono-Rano bersaing ketat pada pemilih dari kalangan generasi milenial atau pemilih yang berusia 28-35 tahun.

Sebanyak 40,1 persen generasi milenial memilih Ridwan Kamil-Suswono. Keduanya unggul tipis dari Pramono-Rano yang berada di angka 36,7 persen. Sementara Dharma-Kun 2,7 persen, dan generasi milenial yang belum menentukan pilihannya sebesar 20,5 persen.

Pada generasi milenial madya atau pemilih yang berusia 36-43 tahun, Pramono-Rano unggul cukup signifikan dengan perolehan di angka 45,1 persen.

Sementara Ridwan Kamil-Suswono berada di angka 27,5 persen, Dharma-Kun 5,9 persen, dan generasi milenial madya yang belum menentukan pilihannya sebanyak 21,5 persen.

Pramono-Rano bersaing ketat dengan Ridwan Kamil-Suswono pada klaster generasi X atau pemilih yang berusia 44-57 tahun.

Hasilnya, Pramono-Rano 41,1 persen, Ridwan-Kamil 33,1 persen, Dharma-Kun 2,1 persen, dan generasi X yang belum menentukan pilihannya sebesar 23,7 persen

Pemilih generasi Baby Boomers atau pemilih yang berusia 58-76 tahun juga cenderung memilih Pramono-Rano dengan perolehan sekitar 36,5 persen.

Sementara Ridwan Kamil-Suswono sekitar 25,7 persen, Dharma-Kun 0 persen, dan yang belum menentukan pilihannya sebesar 37,8 persen.

Survei yang digelar dari tanggal 20-25 Oktober 2024 ini diketahui menggunakan metode wawancara tatap muka.

Jumlah responden yakni 800 orang yang dipilih acak menggunakan metode pencuplikan sistematis bertingkat.

Dengan metode itu, tingkat kepercayaan survei sebesar 95 persen, margin of error penelitian lebih kurang 3,46 persen dalam kondisi penarikan sampel acak sederhana. Survei ini juga dibiayai sepenuhnya oleh PT Kompas Media Nusantara.

Sumber