Syaikhu Tak Hadir di Pertemuan dengan Prabowo, PKS: Masih Kampanye
Presiden Prabowo Subianto mengundang ketum hingga sekjen partai politik koalisi di Istana Negara, Jakarta, siang ini. Presiden PKS Ahmad Syaikhu tak hadir dalam pertemuan ini karena masih kampanye.
"Pak Syaikhu masih kampanye, Pak Aher Plh di Aceh," kata Sekjen PKS Aboe Bakar Al Habsyi kepada wartawan di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (1/11/2024).
Habib Aboe belum mengetahui pasti apa yang dibahas dalam pertemuan itu. Ia meminta untuk menunggu pertemuan terlebih dahulu.
"Saya cuma disuruh dateng, belum tahu apa yang terjadi," ujarnya.
Diketahui, Prabowo mengundang para ketum parpol koalisi ke Istana siang ini. Prabowo mengundang makan siang bersama.
"Betul, makan siang," kata Ketum PAN Zulhas ketika dimintai konfirmasi, Jumat (1/11/2024).
Zulhas belum mengetahui apa yang akan dibahas. Menurutnya, hal itu pertemuan rutin.
"Pertemuan mingguan rutin, belum tahu apa yang kita diskusikan," ujarnya.
Senada, Ketum PKB Cak Imin juga belum mengetahui apa yang akan dibahas dalam pertemuan. Menurutnya, ini pertama kalinya Prabowo mengumpulkan ketum parpol koalisi di Istana seusai pelantikan. Di sisi lain, ia menginginkan adanya pertemuan rutin antarketum parpol koalisi.
"Agendanya belum tau tapi kita berkeinginan juga untuk ada pertemuan rutin antar ketua umum parpol," kata Cak Imin.
Cak Imin tidak mengetahui saat ditanya, apakah PDIP turut diundang dalam pertemuan. "Nggak tahu. Siapa yang diundang saya nggak tahu," ujarnya.
Adapun mereka yang terlihat hadir, yakni Ketum PAN Zulkifli Hasan, Sekjen PAN Eko Hendro Purnomo, Ketum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin), Sekjen PKB Hasanuddin Wahid, Ketum NasDem Surya Paloh, Ketua Fraksi NasDem DPR Victor Laiskodat, Sekjen PKS Habib Aboe Bakar Al Habsyi, Ketua Fraksi PKS DPR Jazuli Juwaini, dan Sekjen Demokrat Teuku Riefky Harsya.