Tanggal 10 November 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 10 November 2024 Memperingati Hari Apa?

KOMPAS.com – Tanggal 10 November 2024 jatuh pada hari Minggu. Tanggal ini diperingati sebagai Hari Pahlawan.

Selain itu, terdapat pula peringatan dan perayaan lain pada hari ini. Berikut beberapa peringatan yang jatuh pada 10 November 2024.

Setiap tanggal 10 November diperingati sebagai Hari Pahlawan.

Hari Pahlawan ada untuk memperingati terjadinya pertempuran di Surabaya pada tanggal 10 November 1945.

Melansir dari situs Kementerian Dinas Kebudayaan dan Pendidikan RI, pertempuran Surabaya ini merupakan pertempuran besar antara pihak tentara Indonesia dan pasukan Inggris.

Pertempuran pecah dipicu oleh terbunuhnya Brigadir Jenderal Mallaby (Pimpinan Tentara Inggris untuk Jawa Timur) pada 30 Oktober 1945.

Kematian Jendral Mallaby ini menyebabkan pihak Inggris marah kepada pihak Indonesia dan berakibat pada terbitnya ultimatum 10 November 1945 yang meminta pihak Indonesia menyerahkan persenjataan dan menghentikan perlawanan pada tentara AFNEI dan administrasi NICA.

Namun ultimatum itu tidak ditaati oleh rakyat Surabaya, sehingga terjadilah pertempuran Surabaya yang sangat dahsyat pada tanggal 10 November 1945, selama lebih kurang tiga minggu lamanya.

Pertempuran tersebut telah mengakibatkan sekitar 20.000 rakyat Surabaya menjadi korban. Mayoritasnya merupakan warga sipil setempat. Untuk memperingati kejadian tersebut akhirnya 10 November ditetapkan menjadi Hari Pahlawan.

Merujuk pada situs resmi Kementerian Sosial RI, tema Hari Pahlawan 2024 yakni "Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu".

Maksud dari tema ini yakni mengajak masyarakat Indonesia untuk meneladani sikap para pahlawan yang sudah gugur akibat berjuang demi nama bangsa Indonesia.

Tujuannya ada banyak orang tergerak hatinya untuk membangun negeri sesuai dengan potensi dan profesi masing-masing.

Tanggal 10 November 2024 juga bertepatan dengan Hari Sains Sedunia. 

Hari Sains Sedunia dibuat untuk banyak orang merayakan bagaimana sains berpengaruh besar terhadap dunia bahkan untuk perdamaian dan pembangunan global. 

Tujuan perayaan hari ini adalah untuk mengenang pencapaian ilmu pengetahuan dan penelitian ilmiah. 

Ide ini bermula di tahun 1999, saat UNESCO dan Dewan Sains Internasional menyelenggarakan Konferensi Sains Dunia yang pertama. Acara tersebut berlangsung di Hongaria, dan beberapa delegasi sepakat mengenai perlunya mendidik masyarakat tentang sains.

Diputuskan dengan suara bulat bahwa hari atau minggu khusus harus didedikasikan untuk sains.

Satu tahun kemudian, Badan Eksekutif UNESCO menyetujui Hari Sains untuk Perdamaian dan Pembangunan.

Pada tahun 2002, berbagai organisasi non-pemerintah (LSM), organisasi pemerintah, pusat penelitian, lembaga pendidikan termasuk sekolah, perguruan tinggi, dan universitas berkumpul untuk merayakan hari ini di bawah bimbingan dan dukungan UNESCO.

Sumber