Tim Luthfi-Yasin soal Survei Litbang Kompas: Pemenangnya Undecided Voters

Tim Luthfi-Yasin soal Survei Litbang Kompas: Pemenangnya Undecided Voters

Tim Pakar Pemenangan Ahmad Luthfi-Taj Yasin, Zulkifli Gayo merespons hasil survei Litbang Kompas terkait Pilkada Jawa Tengah 2024. Zulkifli menilai survei tersebut masih belum menentukan paslon siapa yang unggul dalam Pilgub Jateng 2024.

"Paslon 02 ada selisih 0,7% itu dilakukan sebelum debat, padahal ada 43,1% yang belum menentukan, intinya hari ini pemenangnya yang belum menentukan pilihan (undecided voters)," ujar Zulkifli kepada detikcom di Semarang, Senin (4/11/2024).

Dia mengatakan masyarakat Jawa Tengah kini sudah cerdas dalam menentukan pilihan kandidat. Masyarakat akan lebih fokus melihat program paslon mana yang mengatasi berbagai masalah di Jawa Tengah.

"Masyarakat Jawa Tengah ini sudah cerdas akan menentukan pilihan itu setelah melihat dari program, di mana ruang untuk menentukan pilihan itu, salah satunya dari kampanye terbuka dan debat kemarin," jelasnya.

"Bahwa program-program yang riil yang bisa menyelesaikan permasalahannya itu terlihat lebih disampaikan oleh 02, yaitu Pak Luthfi dan Taj Yasin. Menurut kami ini adalah salah satu hal utama," imbuhnya.

Lebih lanjut, Zulkifli optimistis Ahmad Luthfi-Taj Yasin memiliki peluang yang besar dalam memenangkan kontestasi Pilkada Jateng 2024. Dia menyebut di berbagai survei lain, paslon nomor urut 2 unggul jauh dengan kontestan lain.

"Kita masih unggul di beberapa survei lain, seperti Indikator, Poltracking, kemudian Kanigoro, LSI Denny JA, kemudian di Litbang Kompas ini pemenangnya bukan paslon tapi yang belum menentukan pilihan, ada 43,1% yang diperebutkan oleh kedua paslon," jelasnya

"Jadi kita masih optimis menang, kalau ada (sampai) di 1000% kita menang, kita masih optimis menang, setiap hari masih bergerak ke lapangan, menemui masyarakat, menemui tokoh-tokoh untuk menggalang massa mengerti masalah masyarakat untuk kita jadikan program orogeam prioritas untuk diselesaikan gubernur," pungkasnya.

Sebelumnya, Litbang Kompas merilis hasil survei terbaru terkaitPemilihan Kepala Daerah Jawa Tengah atau Pilkada Jateng 2024. Elektabilitas kedua pasangan calon, Andika Perkasa-Hendrar Prihadi dan Ahmad Luthfi-Taj Yasin bersaing ketat.

Litbang Kompas mencatat Andika-Hendi memperoleh elektabilitas sebesar 28,8 persen dan Luthfi-Taj Yasin meraih elektabilitas 28,1 persen.

Sementara itu, pada survei ini jumlah responden yang belum menentukan pilihan alias undecided voters menyentuh hingga 43,1 persen. Dari keseluruhan responden yang belum menentukan pilihannya itu, 42,9 persen beralasan masih menunggu masa kampanye usai atau debat pilkada.

Sumber