Tingkatkan Kualitas SDM, Kemenhan Resmikan Theater Merah Putih dan Aplikasi One Klik Badiklat

Tingkatkan Kualitas SDM, Kemenhan Resmikan Theater Merah Putih dan Aplikasi One Klik Badiklat

JAKARTA, KOMPAS.com - Badan Pendidikan dan Pelatihan (Badiklat) Kementerian Pertahanan (Kemenhan) meresmikan Theater Merah Putih dan meluncurkan sistem aplikasi "One Klik Badiklat" pada Rabu (8/1/2025).

Wakil Menteri Pertahanan (Wamenhan) Donny Ermawan yang mewakili Menteri Pertahanan (Menhan) Sjafrie Sjamsoeddin menyebutkan bahwa dua fasilitas ini untuk peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) Kemenhan.

"Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan yang dilakukan Badiklat Kemhan dalam meningkatkan kualitas pelayanan, khususnya dalam rangka mendukung peningkatan kualitas sumber daya manusia Kementerian Pertahanan," kata Wamenhan membacakan amanat Menhan, dalam acara di Gedung Martha Christina Tiahahu, Pusdiklat Tekfunghan Badiklat Kemhan, Jakarta Pusat, Rabu.

Melalui dua fasilitas ini, dia menegaskan komitmen Kemenhan untuk mengintegrasikan teknologi modern dan nilai-nilai kebangsaan.

Secara spesifik, Donny mengatakan, Menhan ingin Theater Merah Putih dirancang menjadi sarana pembelajaran yang tidak hanya menanamkan nilai-nilai kebangsaan.

"Tetapi juga menjadi tempat bagi pengembangan wawasan dan semangat patriotisme," ujarnya.

Adapun Theater Merah Putih ini bisa digunakan untuk berbagai kegiatan seperti pelatihan, seminar, presentasi, dan diskusi, serta pertemuan penting lainnya. Ruangan Theater ini juga dapat menampung 112 orang.

Sementara itu, aplikasi "One Klik Badiklat" dirancang untuk mempermudah aparatur sipil negara (ASN) Kemenhan meningkatkan kualitas layanan di lingkungan Kemenhan, TNI hingga kementerian/lembaga lainnya.

Ke depannya, aplikasi ini juga bisa diakses langsung oleh publik dengan mengunduh melalui Playstore atau AppStore.

"Melalui aplikasi ini diharapkan dapat memfasilitasi seluruh kegiatan administratif dan pembelajaran, memberikan kemudahan dan efisiensi bagi setiap pengguna," kata Menhan dalam keterangannya, Rabu.

"Dengan demikian, seluruh ASN, baik yang bertugas di lingkup Kemhan maupun Mabes TNI dan Angkatan, dapat terus mengembangkan kompetensinya kapan saja dan di manapun tanpa harus meninggalkan tempat berdinas," ujarnya lagi.

Sebagai informasi, terdapat tiga fungsi penting dalam "One Klik Badiklat".

Pertama, Knowledge Management System (KMS) berisi sistem pelatihan jarak jauh Bangkok, Merdeka Belajar, Literasi Digital Humas, dan sistem E-Library.

Kedua, Learning Management System (LMS) yang berisi sistem mendukung pembelajaran tatap muka/klasikal dan Blended Learning.

Ketiga, Office Management System (OMS) berupa sistem yang ditujukan untuk pengguna internal Badiklat dalam mendukung surat menyurat, e-arsip, e-dosir dan terintegrasi dengan sistem kepegawaian.

Kepala Badan Pendidikan dan Pelatihan (Kabadiklat) Kemenhan, Mayjen TNI Zainul Arifin mengakui aplikasi ini belum sempurna.

Oleh sebab itu, pihaknya akan terus mengembangkan beragam fitur baru yang menyesuaikan dengan perkembangan kebutuhan pegawai, termasuk perlindungan data pegawai.

"Kementerian Pertahanan juga meningkatkan keamanan untuk melindungi data-data pegawai," ujar Mayjen TNI Zainul.

Sumber