Viral Video Pengeroyokan Brutal di Jember, Empat Pemuda Ditangkap Polisi

Viral Video Pengeroyokan Brutal di Jember, Empat Pemuda Ditangkap Polisi

JEMBER, KOMPAS.com – Sebuah video pengeroyokan brutal di Desa Purwoasri, Kecamatan Gumukmas, Kabupaten Jember, Jawa Timur, viral di media sosial.

Video rekaman CCTV tersebut memperlihatkan sekelompok pemuda mengejar dan menganiaya dua korban dengan cara dipukul dan diinjak-injak secara brutal.

Menurut Kanit Pidana Umum Satreskrim Polres Jember, Iptu Bagus Setiawan, insiden ini terjadi pada Kamis (16/1/2025).

 

Dua korban, Af (15) dan Ml (19), saat itu sedang dalam perjalanan pulang setelah makan.

Mereka merasa diikuti oleh lima pemuda yang mengendarai sepeda motor.

 

Karena merasa terancam, korban masuk ke halaman rumah warga untuk berlindung. Namun, di tempat tersebut, mereka justru dianiaya secara brutal.

Pemilik rumah yang berusaha membantu korban pun ikut menjadi sasaran kekerasan oleh para pelaku.

Setelah korban melaporkan kasus ini ke polisi, aparat menangkap empat dari lima pelaku.

Mereka adalah Arya Dwi Candra (21), Ahmad Rosadi (23), Wiji Santoso (23), dan Aris Yulianto (20).

Keempat pelaku, yang merupakan warga Desa Menampu, Kecamatan Gumukmas, ditangkap saat sedang berkumpul di rumah salah satu pelaku.

“Empat pelaku sudah kami amankan, ada satu lagi yang sudah kami ketahui identitasnya dan masih DPO,” kata Iptu Bagus kepada Kompas.com via telpon Minggu (19/1/2025)

Polisi saat ini masih menyelidiki motif pengeroyokan tersebut.

“Kami masih menelusuri penyebab pengeroyokan ini,” tambah Iptu Bagus.

Sumber