Viral, Video Pria Mengapung di Saluran Air Semarang, Sempat Dikira Meninggal Ternyata Ketiduran
SEMARANG, KOMPAS.com - Sesosok pria ditemukan terapung di saluran Jalan Pahlawan, Semarang, Jumat (15/11/2024) sekitar pukul 11.25 WIB.
Pria tanpa identitas tersebut sempat dikira meninggal karena tidak terlihat tanda-tanda pergerakan.
Dugaan bahwa pria itu sudah meninggal semakin kuat karena tubuhnya mengapung dalam kondisi terlentang dengan tangan memegang perut dan kedua kaki menekuk ke bawah.
Bahkan, sejumlah akun media sosial juga sudah menyebut bahwa pria yang mengenakan celana panjang sport warna hitam bergaris putih dan kaos warna merah maron meninggal dunia.
Adapun ciri-cirinya, mengenakan celana panjang sport warna hitam bergaris putih dan kaos warna merah maron.
Namun setelah ditelusuri, pria yang viral di media sosial tersebut merupakan orang dalam gangguan jiwa atau ODGJ yang sedang ketiduran.
Kapolsek Semarang Selatan, Kompol Sucipto menegaskan bahwa pria yang ditemukan mengambang di saluran Jalan Pahlawan merupakan ODGJ.
"Iya ODGJ bukan mayat," kata Sucipto saat dikonfirmasi kompas.com via telepon, Jumat (15/11/2024).
Dia mengatakan, saat ditemukan pria tersebut dalam keadaan tidur. Hal itulah yang membuat ODGJ tersebut seperti meninggal.
"Kondisinya baik-baik saja. Itu tiduran di sungai," ucap dia.
Namun, dia tidak mengatakan secara pasti apakah ODGJ tersebut sering berada di Jalan Pahlawan atau tidak karena tak ada Identitas yang ditemukan.
"Sekarang di dinsos (dinas sosial)," ujar Sucipto.