Waka DPR Minta Anggaran BNPB-BMKG Diperkuat: Kita Rentan Risiko Bencana
Wakil Ketua DPR RI Cucun Ahmad Syamsurijal mengatakan anggaran lembaga yang menangani bencana, seperti BNPB dan BMKG, harus diperkuat. Karena Indonesia adalah negara yang rentan akan risiko bencana.
"Kita akan bicara terkait penguatan anggaran karena negara kita ini sangat rentan sekali dengan risiko bencana," kata Cucun seusai Rapat Koordinasi Penanganan Bencana di Sukabumi, Jawa Barat, Jumat (6/12/2024).
"Terutama ya dana di cadangan fiskal ini harus diperkuat lagi. Bahkan yang di leading sector kementerian lembaga atau badan yang menangani bencana untuk mitigasi harus diperkuat," tambahnya.
Cucun merincikan pendanaan yang harus diperkuat itu untuk BNPB, BMKG, dan sejumlah lembaga yang mengurus kebencanaan. Hal itu agar lembaga tersebut dapat maksimal menjalankan tugasnya berdasarkan undang-undang.
"Di BNPB, kemudian BMKG, tadi Pusat Vulkanologi, kita harus perkuat bagaimana mereka bisa bekerja menjalankan undang-undang," sebutnya.
Politikus PKB itu menyebut bencana bisa terjadi di mana pun. Untuk itu, dia mengatakan semua pihak harus waspada.
"Bahkan kita di pusat metropolitan ini yang harus waspada, apa yang disampaikan BMKG tadi. Bahwa ini merupakan signal, warning, kita harus betul-betul waspada dalam siklus seperti ini," sebutnya.
Rapat turut dihadiri, Kepala BNPB Letjen TNI Suharyanto, Kepala BMKG Dwikorita Karnawati, Bupati Sukabumi Marwan Hamami, serta perwakilan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).